bakabar.com, JAKARTA - Tiga hari berturut PT Aneka Tambang (Antam) menurunkan harga emasnya. Kamis (7/9) pagi, dipatok Rp1.064.000 per gram.
Ini adalah penurunan ketiga sejak awal pekan tadi. Antam sudah memotong harga emasnya Rp11.000.
Di spot dunia, harga emas hari ini memang terus menukik. Pagi ini dipatok USD1.918,28 per ons atau 31,1 gram. Minus 0,77 poin.
Pada Rabu (6/9) tadi, emas berada di level USD1.926,29 per ons. Minus 1,33 poin dari sebelumnya.
Yang mana, pada Selasa (5/9) menempati level USD1.936,09 per ons. Atau minus 2,27 poin dari hari awal pekan.
Mengutip MarketWatch, jatuhnya harga emas ini imbas dari kenaikan dolar dan imbal hasil obligasi AS.
"Logam mulia masih bergantung pada apresiasi dolar dan kenaikan imbal hasil Treasury," kata analis pasar di FXTM, Lukman Otunuga.
Berikut daftar harga emas Antam, Kamis (7/9):
0.5 Gram: Rp583.455
1 Gram: Rp1.066.660
2 Gram: Rp2.073.170
3 Gram: Rp3.084.693
5 Gram: Rp5.107.738
10 Gram: Rp10.160.338
25 Gram: Rp25.275.030
50 Gram: Rp50.470.863
100 Gram: Rp100.863.530
250 Gram: Rp251.893.163
500 Gram: Rp503.575.800
1000 Gram: Rp1.007.111.500
Harga (+Pajak PPh 0.25%)