bakabar.com, BALIKPAPAN – Setelah merombak susunan kepelatihan, Persiba Balikpapan mempertahankan 9 pemain untuk mengarungi musim baru Liga 2 Indonesia.
Persiba sebelumnya sudah mendapuk sejumlah mantan pemain Barito Putera untuk memegang kendali teknis. Mulai dari Ilham Romadhona sebagai pelatih anyar, serta Maidiansyah di posisi asisten pelatih.
Legenda hidup Barito Putera, Frans Sinatra Huwae, juga direkrut Persiba untuk didudukkan sebagai direktur teknis klub.
Si Beruang Madu juga menempatkan Ahmad Nurosadi sebagai pelatih kiper, serta Abda Alief yang bertugas menganalisis permainan.
Bersama tangan-tangan baru, Persiba memilih mempertahankan 9 pemain. Mereka inilah yang mengikuti pemusatan latihan perdana di Jakarta, Rabu (25/5).
Mereka yang dipertahankan adalah Riki Pambudi, Rafit Ikhwanudin, Edy Gunawan, Gideon Marcel Huwae, Yusuf Efendi, Nugroho Fatchur Rochman, Yogi Novrian, Freddy Isir dan Aji Kusuma.
“Mereka merupakan pemain yang dipertahankan dalam persiapan menghadapi musim baru Liga 2,” papar Rahmad Sumanjaya, Sekretaris Persiba Balikpapan.
Sejatinya Persiba akan mempertahankan total 14 pemain, tetapi hanya 9 pemain yang bersepakat. Mereka di antaranya Imam Mahmudi, Indra Setiawan dan Bryan Cesar.
Selama masa pemusatan latihan di Jakarta, Persiba Balikpapan akan terus berusaha melengkapi skuat sesuai masukan staf kepelatihan.
“Sudah terdapat beberapa pemain yang ikut trial. Perburuan pemain pasti akan terus dilakukan untuk melengkapi kuota,” pungkas Rahmad.