Pemilu 2024

Antisipasi Kerusuhan Pemilu, Polres Kota Magelang Gelar Sispamkota

Kepolisian Resor Kota Magelang menggelar sistem pengamanan kota (Sispamkota).

Featured-Image
Sispamkota Magelang (Apahabar.com/Arimbihp)

Apahabar.com, MAGELANG - Kepolisian Resor Kota Magelang menggelar sistem pengamanan kota (Sispamkota). Pengamanan tersebut sebagai langkah antisipasi ketika kerusuhan akibat pemilu terjadi.

"Kegiatan ini sebagai persiapan mengantisipasi jika terjadi kerusuhan pada Pemilihan Umum (Pemilu)," kata AKBP Yolanda Evalyn Sebayang, Kepala Kepolisian Resor Magelang Kota , Sabtu (23/9)

Pada kegiatan tersebut, ratusan personel diterjunkan untuk menyukseskan kegiatan Sispamkota. Selain petugas, masyarakat umum juga dilibatkan. Mereka berperan sebagai provokator dan massa.

"Simulasinya ada aksi massa yang tidak terima dengan hasil Pemilu, kemudian menyerang kantor dan gedung-gedung penting," ujarnya.

Baca Juga: Dinginkan Kerusuhan Suporter di Semarang, Ini Langkah Erick Thohir

Sispamkota Magelang (Apahabar.com/Arimbihp)
Sispamkota Magelang (Apahabar.com/Arimbihp)

Adapun simulasi dilakukan dengan mempraktikkan kerusuhan yang dibubarkan Polres Kota Magelang dengan sejumlah cara, mulai dari negosiasi hingga penyemprotan water cannon.

Seorang warga yang turut terlibat pada Sispamkota, Wardoyo (35) menuturkan, kegiatan ini penting mengingat kerusuhan yang terjadi pada Pemilu tidak dapat diprediksi. Mereka yang tidak puas dengan hasil pemilu sangat munkgin bertindak anarkistis.

"Semuanya dipraktikkan langsung jadi gamblang dan jelas," tuturnya.

Wardoyo yang pertama kali mengikuti simulasi tersebut mengaku senang meski awalnya sempat agak gugup.

"Soalnya seperti bukan simulasi ya, bagus dan seru," pungkasnya.

Editor
Komentar
Banner
Banner