Nasional

Antisipasi Banjir, BPBD Banjarbaru Pantau Debit Sungai Via CCTV

Mengantisipasi bencana banjir di puncak musim hujan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarbaru menggunakan CCTV untuk memantau debit air di sejumlah

Featured-Image
Plt Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjarbaru, Zaini, ketika memberikan keterangan terkait antisipasi banjir. Foto: apahabar.com/Fida

bakabar.com, BANJARBARU - Mengantisipasi bencana banjir di puncak musim hujan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarbaru menggunakan CCTV untuk memantau debit air di sejumlah sungai.

Difasilitasi Wali Kota melalui Dinas Kominfo Banjarbaru, CCTV terpasang di sekitar di Sungai Kemuning, Sungai Cempaka, dan Sungai di Tonhar Landasan Ulin.

"Sudah terpasang CCTV di beberapa titik yang berfungsi memantau keadaan sungai. Prakiraan cuaca dari BMKG juga menjadi referensi," papar Plt Kalak BPBD Banjarbaru, Zaini, Rabu (24/1).

"CCTV tersebut dipantau sekitar 24 personel Tim Reaksi Cepat (TRC) yang bersiaga di posko induk selama 24 jam," sambungnya.

Tidak hanya dipantau, BPBD Banjarbaru telah menyiapkan sarana dan prasarana seperti perahu portabel dan karet untuk mempermudah evakuasi.

"Untuk sementara debit air sungai belum mengalami kenaikan signifikan. Meski dalam proses pembangunan, embung di Gunung Kupang Cempaka andil besar menampung sebagian air hujan," jelas Zaini. 

Sementara lokasi rawan banjir di Banjarbaru masih sama seperti tahun sebelumnya, yakni di Kecamatan Cempaka, Landasan Ulin, dan Liang Anggang, termasuk bantaran Sungai Kemuning.

"Andai kemudian terjadi banjir, kami akan memaksimalkan sarana dan prasarana, serta kerja sama dengan Dinas Sosial dan instansi terpadu lain," tuntas Zaini.

Editor


Komentar
Banner
Banner