Kalteng

Alfamart Gelar Khitanan Massal

apahabar.com, BUNTOK – Sekitar 50 anak dari dua wilayah Kalimantan Tengah mengikuti khitanan massal gratis yang…

Featured-Image
KHITANAN – Sekitar 50 anak dari dua wilayah Kalimantan Tengah mendapatkan khitanan massal gratis dari PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk. Foto-humas

bakabar.com, BUNTOK – Sekitar 50 anak dari dua wilayah Kalimantan Tengah mengikuti khitanan massal gratis yang digelar PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk.

Pengelola minimarket Alfamart ini bekerjasama dengan tenaga medis dari Klinik Pratama Dhu'afa Tersenyum Banjarmasin di Kabupaten Barito Selatan dalam aksi Selasa (11/12) tadi, dan Kabupaten Kotawaringin Timur Kamis (13/12/18) besok.

Deputy Branch manager, Andry W mengatakan bahwa kegiatan ini adalah salah satu bentuk penyaluran hasil donasi konsumen Alfamart bekerjasama dengan Yayasan Lazis NU.”Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebesarnya bagi yang membutuhkan,” terang dalam keterangan pers.

Lanjutnya, kegiatan ini pula merupakan salah satu wujud kepedulian Alfamart terhadap lingkungan sekitar dan salah satu cara mendekatkan diri dengan masyarkat. "Kami mengucapkan terima kasih kepada konsumen yang sudah turut berpartisipasi dalam kegiatan sosial ini melalui Donasi Konsumen di Toko Alfamart," ujar Andri.

Baca Juga :Perpecahan dan Korupsi Tantangan Terbesar Bangsa

Sebelum melaksanakan proses khitan, para peserta mengikuti pembekalan kesehatan terlebih dahulu yang dilakukan oleh tenaga medis dari Klinik Pratama Dhu'afa Tersenyum.”Khitan hal yang penting untuk kesehatan yang seharusnya dilakukan oleh anak laki-laki,” ujar Rudiansyah selaku Direktur Klinik Pratama Dhu'afa Tersenyum sekaligus ketua IDI Kalimantan Selatan.

Sebagai informasi, kerjasama penggalangan Donasi dengan Lazis NU ini dilaksanakan periode April – Juni 2018 dan berhasil mengumpulkan Rp2.262.453.760.

Sementara itu, salah satu peserta khitan massal, Rafli sangat senang dan mengucapkan terima kasih kepada Alfamart karena bisa di khitan dengan gratis. “terimakasih Alfamart, Rafli bisa sunat gratis dan dapat bingkisan,” ucap dia.

Selain kegiatan Sunat Massal Alfamart juga menyalurkan total 100 paket sembako gratis untuk masyarakat pra sejahtera di Buntok dan juga Sampit hasil penggalangan donasi konsumen dengan Yayasan BMCI.

Baca Juga :Warga Pulang Pisau Keluhkan Harga Gas 3 Kg Rp35 Ribu

Reporter : Bahaudin Qusairi/Rilis
Editor : Syarif



Komentar
Banner
Banner