Nasional

5 Wakil Menteri Juga Dilantik Hari Ini, Ada Sosok Eks Danjen Kopassus

apahabar.com, JAKARTA – Hari ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak hanya melantik 6 menteri baru di…

Featured-Image
Ada sosok Danjen Kopassus yang ikut dilantik jadi wakil menteri hari ini. Foto-net

bakabar.com, JAKARTA – Hari ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak hanya melantik 6 menteri baru di Kabinet Indonesia Maju. Akan tetapi, ada 5 wakil menteri (wamen) yang juga ikut dilantik.

“Semua Wamen di lantik juga bersama para menteri. Lima orang (wakil menteri),” kata Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono dilansir Liputan6.com, Rabu (23/12) pagi.

Dua di antaranya yakni Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk, Pahala Nugraha Mansyury dan Kepala Staf Umum TNI Letjen Muhammad Herindra.

Letjen Muhammad Herindra merupakan eks Danjen Kopassus. Ia akan mengisi posisi Wakil Menteri Pertahanan menggantikan Wahyu Sakti Trenggono, yang ditunjuk Jokowi menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan. “Wamen, Menhan Pak Herindra,” ujar Heru.

Sementara Pahala Nugraha Mansury akan dilantik menjadi Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara.

Dia menggantikan posisi Budi Gunadi Sadikin yang dipilih Jokowi menjadi Menteri Kesehatan. “Lainnya saya lupa,” ucap Heru.

Sebelumnya, ada enam kementerian yang dirombak oleh Jokowi. Mereka antara lain, Walikota Surabaya Tri Rismaharini yang mengisi posisi Menteri Sosial.

Risma menggantikan rekannya di PDIP, Juliari Batubara yang tersandung kasus dugaan suap dana bantuan sosial.

Lalu, Jokowi menunjuk lawannya di Pilpres 2019, Sandiaga Uno sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.Sandiaga menggantikan posisi Wishnutama, yang baru setahun dilantik menjadi menteri.

Selain itu, Jokowi mencopot Terawan Agus Putranto dari jabatan Menteri Kesehatan.Posisi Terawan lalu diisi oleh Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Budi Gunadi Sadikin.

Budi Gunadi sendiri tidak memiliki latar belakang di bidang kesehatan.

Selanjutnya, Jokowi mencopot Fachrur Razie dari Menteri Agama. Jokowi memasukkan Ketua PP GP Ansor Yaqut Cholil Qoumas memimpin Kementerian Agama.

Jokowi juga mengumumkan Wahyu Sakti Trenggono sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan.

Wahyu yang sebelumnya menjabat Wakil Menteri Pertahanan menggantikan Edhy Prabowo yang menjadi tersangka dalam kasus ekspor benih lobster.

Terakhir, Jokowi menunjuk Muhammad Luthfi menggantikan posisi Agus Suparmanto sebagai Menteri Perdagangan.Sebelum ditunjuk menjadi menteri, Luthfi merupakan Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat.

Sosok Muhammad Herindra

Letjen Muhammad Herindra lahir di Magelang, 30 November 1964. Merupakan seorang perwira tinggi TNI-AD.

Karir militer Herindra banyak dihabiskan di Korps Baret Merah alias Kopassus.

Di pasukan elite TNI tersebut, dia bahkan pernah menduduki jabatan Komandan Satgultor 81, unit paling hebat di Kopassus.

Unit ini diciptakan Jenderal TNI (Purn) Luhut Binsar Pandjaitan, kini Menko Kemaritiman dan Investasi.

img

Eks Danjen Kopassus Letjen TNI Muhammad Herindra. Foto-net

Profil Muhammad Herindra juga diwarnai sederet jabatan yang pernah dia emban. Antara lain Komandan Batalyon 52 Grup 5 Kopassus, Komandan Kodim 0303/Bengkalis, Wakil Komandan Resimen Taruna Akmil hingga Danrem 101/Antasari.

Kariernya terus menanjak. Saat menyandang pangkat bintang satu, Herindra dipercaya sebagai wadanjen Kopassus.

Selanjutnya dia dipromosikan sebagai Kasdam III/Siliwangi.

Tak berselang lama, dia kembali pulang ke Cijantung. Herindra dipromosikan sebagai Danjen Kopasssus.

Menjabat orang nomor satu di Korps Baret Merah menjadi pondasi jabatan strategis lainnya.

Terbukti, Herindra kemudian dipromosikan sebagai Pangdam III/Siliwangi.

Suami dari drg Eka Diyah Rusyati ini selanjutnya bertugas di Mabes TNI, mulai dari Perwia Staf Ahli Panglima TNI, dan dipromosikan sebagai Irjen TNI.

Selama dua tahun di posis tersebut, Herindra didapuk sebagai Kasum TNI menggantikan Letjen TNI Joni Supriyanto.Berbagai operasi tempur dan penugasan juga pernah dijalaninya.

Belum lama ini, Herindra sempat melepas 1.090 pasukan perdamaian Satgas TNI Kontingen Garuda (Konga) UNIFIL di Mabes TNI Cilangkap.

Jika benar dia ditunjuk sebagai wamenhan, orang nomor satu dan dua Kemhan akan diisi lulusan Kopassus.Seperti diketahui, Menhan Prabowo Subianto juga eks Danjen Kopassus.

Komentar
Banner
Banner