Desa Ekowisata

5 Desa Ekowisata Menarik di Indonesia

Indonesia terkenal dengan berbagai keindahan alam serta destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi oleh turis domestik maupun mancanegara.

Featured-Image
Desa Ekowisata yang emnawarkan keunikan adat serta budaya lokal pada pengunjung (Foto: dok.Hipwee)

3. Desa Nglanggeran, Yogyakarta

Desa wisata ini terletak di Gunungkidul, Yogyakarta yang memiliki keindahan wisata alam yang indah.

Di tempat ini, para wisatawan dimanjakan dengan melakukan banyak aktifitas, seperti mendaki gunung, bersantai di Embung Nglanggeran, bahkan main air terjun.

Pada tahun 2017, Desa ini menerima penghargaan dari ASEAN Community Based Tourism (CBT) Awards.

4. Desa Tamansari, Banyuwangi

Desa wisata Tamansari ini terkenal asri dan memiliki sumber daya alam yang beragam.

Desa ini terletak di kaki Gunung Ijen, Banyuwangi, Jawa Timur yang merupakan desa penghasil karet, cengkeh, biji kopi dan cokelat.

Tak hanya itu, terdapat sejumlah peternak sapi perah di sekitar desa tersebut yang menjadikan desa ini sebagai penghasil produk susu berkualitas tinggi.

Bahkan, Desa Tamansari masuk ke daftar desa wisata Indonesia yang terkenal karena sudah banyak meraih predikat sebagai Pemanfaatan Desa Wisata Terbaik. 

5. Nepal van Java, Magelang

Tak perlu pergi ke luar negeri, Nepal van Java yang berada di lereng Gunung Sumbing ini memiliki spot perumahan warga yang terlihat seperti perumahan penduduk lokal Nepal.

Desa ini disebut sebagai desa tertinggi di Kabupaten Magelang serta memiliki sungai dengan aliran air yang jernih tepat berada ditengah desa tersebut.

Julukan Nepal van Java diberikan pada akhir 2020 oleh pemerintah daerah, dan hingga kini menjadi salah satu tujuan wisata favorit masyarakat

Editor
Komentar
Banner
Banner