bakabar.com, SURABAYA - Sebanyak 5 daerah di Jawa Timur (Jatim) masuk wilayah rawan Pemilu 2024. Mulai Madura hingga Pasuruan.
"Masuk kategori rawan itu ada 5 wilayah. Semua terpetakan di Madura, mulai Bangkalan sampai Sumenep, kemudian Pasuruan," kata Kapolda Jatim, Irjen Imam Sugianto di Surabaya, Sabtu (30/12).
Imam lalu menjelaskan alasan daerah-daerah tersebut masuk kategori rawan. Menurut dia, kelimanya punya sejarah kelam saat Pemilu 2019.
"Kalau tidak salah itu ter-inventarisasi ada 12 kejadian," ucap Imam.
Baca Juga: Polisi: Pelaku Penembakan Relawan Prabowo Gunakan Kaliber 22
Baca Juga: Mortir Meledak di Bangkalan, 1 Tewas dan 5 Luka
Dia lalu menyebutkan contoh kasus di daerah rawan Pemilu 2024 itu. Seperti pembakaran Polsek Tambelang di Sampang saat Pemilu 2019 yang masuk catatan khusus.
Karenanya, dia berharap kejadian serupa bisa dicegah. Yakni dengan pemetaan kerawanan dan mengirimkan pasukan khusus.
Sebagai informasi, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengatakan bahwa Jatim menjadi salah satu daerah rawan Pemilu 2024. Status ini menurun dari yang awalnya sangat rawan.