Empat Polisi Terpopuler

4 Polisi Terpopuler di Medsos, Kombes Takdir Mattanete Salah Satunya

Punya pengikut sampai ratusan ribu di Instagram bukan hanya milik selebgram. Ada juga anggota polisi populer di media sosial tersebut.

Featured-Image
Kombes Pol Takdir Mattanete kini bertugas di bagian pelayanan masyarakat atau yanma Mabes Polri. Foto: Sahabat Nette Boy/Facebook

bakabar.com, JAKARTA - Punya pengikut sampai ratusan ribu di Instagram bukan hanya milik selebgram. Tapi ada juga anggota polisi populer di media sosial tersebut. Salah satunya Kombes Pol Takdir Mattanete

Ya, para polisi hari ini berlomba menampilkan citra baik mereka sebagai abdi negara. Nama mereka populer biasanya karena capaian prestasinya sehingga dikenal masyarakat. Publik yang simpati dengan cara mereka bekerja biasanya akan tertarik untuk terus mengetahui kehidupan para polisi ini melalui akun media sosial pribadi si polisi. Instagram biasanya menjadi pilihan mereka.

Dari sekian ribu anggota polisi yang bertugas, ada beberapa nama yang biasanya jadi pusat perhatian publik. Layaknya selebgram, polisi ini akhirnya memiliki pengikut hingga ratusan ribu. Biasanya mereka rutin membagikan aktivitas yang mereka lakukan saat bertugas. Kadang ada juga sedikit kehidupan pribadi yang ditampilkan.

Ada empat polisi yang ternyata memiliki follower hingga ratusan ribu di Instagram. Akun mereka adalah akun asli yang mereka kerjakan sendiri. Bahkan salah satu akun ini sudah mendapatkan centang biru dari Instagram, yang artinya sudah terverifikasi.

Baca Juga: Memotret Kekayaan Kombes Takdir Mattanete yang Di-nonjob-kan Polda Kalsel

Siapa saja mereka? Berikut empat polisi yang dicek oleh bakabar.com:

1. Takdir Mattanete @takdirmattanete, 226K Followers

Takdir adalah jebolan Akademi Polisi 1998 dengan latar belakang serse. Memulai karir sebagai kanit reserse Polsekta Banjarmasin Barat, hanya perlu dua tahun bagi Takdir untuk mendapat promosi sebagai Kapolsek Satui Tanah Bumbu. Karirnya terus melejit setelah menjabat Kepala Satuan Reserse Kriminal di Lampung hingga akhirnya promosi ke Subdit III Ditreskrimum.

Takdir populer di kalangan masyarakat Surabaya. Apalagi dengan penampilan nyentrik gondrongnya. Sederet kasus pernah ia ungkap. Tak hanya kejahatan jalanan, melainkan sekelas kasus penipuan internasional yang melibatkan 27 warga negara asing. Popularitas membuat Takdir memiliki banyak simpati publik. Terbukti pengikutnya di media sosial Instagram terus mengalami kenaikan.

AKBP Takdir Mattanete
AKBP Takdir Mattanete SIK. Foto-Istimewa

Namun, namanya seolah terbenam ketika menjabat Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak. Ia diperiksa Propam setelah kepolisian digugat tersangka kasus dugaan penyalahgunaan wewenang pelatihan sepeda motor otomatis Dinas Ketenagakerjaan Kota Surabaya. Tapi namanya kembali berkibar ketika ia menjabat sebagai orang nomor satu di Direktorat Polairud Kalsel.

Sayangnya, per 20 Juli kemarin, Takdir di-yanma-kan dari kursi Direktur Polisi Air dan Udara. Ia kini berstatus nonjob.

2. Zakaria @jacklyn_choppers, 243K Followers

Aiptu Zakaria ‘Jacklyn Choppers’ pernah viral karena kebal peluru. Polisi berpakaian nyentrik dan sempat berambut gondrong langsung jadi pembicaraan publik ketika saat di Reserse, Aiptu Zakaria sempat ditembak 11 peluru, dan dia baik-baik saja. Insiden itu terjadi ketika dia berusaha menangkap tersangka perampokan mesin pengisi ATM Rp2,8 miliar di Cawang, Jakarta Timur. Sementara, lokasi penangkapan tersangka berada di wilayah Bandung, Jawa Barat.

Aiptu Zakaria alias Bang Jek alias Jacklyn Chopper. Sumber: Instagram
Aiptu Zakaria alias Bang Jek alias Jacklyn Chopper. Sumber: Instagram

Anggota Subdit IV Jatanras Ditreskrimsus Polda Metro Jaya itu tak pernah absen mengungkap kasus kejahatan kelas atas. Ia terlibat penyelidikan mulai dari perampokan sadis di Pulomas, kasus mutilasi Ryan Jombang, sampai kasus pembunuhan yang dilakukan John Kei.

Aksi Zakaria dalam berbagai kasus itu menimbulkan simpati publik. Mereka mengikuti aksi Zakaria atau Bang Jek melalui akun instagramnya. Tahun 2012, Bang Jeck dimmutasi ke bidang Humas. Mutasi ini berdasarkan surat telegram Kapolda Metro Jaya bernomor ST/458/X/KEP/2021 tertanggal 18 Oktober 2021. Kabarnya, ia aksinya bersama Monang Ambarita memaksa memeriksa isi ponsel orang-orang yang sedang nonton viral dan dianggap tidak sesuai prosedur.

3. Monang Parlindungan Ambarita, @mpambarita, 328K Followers

Nama Aipda Monang Parlindungan Ambarita viral setelah mengisi program patroli di sebuah televisi swasta. Di program tersebut ia melakukan patroli hingga menggerebek aksi kejahatan. Namun kariernya di Banit 51 Unit Dalmas Satsabhara Polres Metro Jakarta Timur berhenti sementara. Monang dimutasi ke Bidang Humas Polda Metro Jaya akibat melanggar prosedur saat menjalankan patrol di jalan, yaitu menggeledah ponsel milik warga secara acak tanpa izin saat melakukan patroli di jalan.

Aipda Monang Parlindungan Ambarita. Sumber: Instagram
Aipda Monang Parlindungan Ambarita. Sumber: Instagram

Meski demikian, publik yang menjadi penonton setia program tersebut terlanjur mengagumi Monang. Mereka menjadi follower di Instagram Monang dan terus mengikuti aksi Monang melalui media sosial tersebut.

4. Krishna Murti, @krishnamurti_bd91, 933K Followers

Irjen Pol. Krishna Murti, S.I.K., M.Si. Polisi kelahiran tahun 1970 ini adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 14 Oktober 2022 mengemban amanat sebagai Kepala Divisi Hubungan Internasional Polri. Krishna, merupakan lulusan Akpol 1991 ini berpengalaman di bidang reserse.

Krishna Murti bisa dibilang sebagai polisi yang sangat aktif bermedia sosial. Kariernya melejit sejak ia terlibat baku tembak dalam peristiwa Bom Sarinah tahun 2016. Namanya dikenal publik setelah mempopulerkan tagline "Turn Back Crime."

Irjen Pol Krishna Murti. Sumber: Instagram
Irjen Pol Krishna Murti. Sumber: Instagram

Meski sempat tak terdengar kabarnya, bukan berarti Krishna Murti menghilang. Pengikutnya di Instagram juga terbilang tinggi, 933K followers.

Ia sempat menjabat sebagai Wakapolda Lampung, lalu kemudian dicopot. Namanya juga sempat jadi perbincangan ketika kasus Ferdi Sambo menjadi trending. Sebab, Ferdi Sambo pernah menjadi anak buahnya. Krishna Murti kini menjabat sebagai Kepala Divisi Hubungan Internasional (Kadivhubinter) Mabes Polri.

Editor
Komentar
Banner
Banner