Kalsel

Habib Fathurrahman Gagas Jalan Kaki dari Banjarmasin Menuju Haul Guru Sekumpul  

apahabar.com, BANJARMASIN – Haul ke-15 KH Muhammad Zaini Abdul Ghani atau Guru Sekumpul disambut hangat berbagai…

Featured-Image
Ilustrasi. Foto-Net

bakabar.com, BANJARMASIN - Haul ke-15 KH Muhammad Zaini Abdul Ghani atau Guru Sekumpul disambut hangat berbagai lapisan masyarakat. Habib Fathurrahman Bahasyim bersiap untuk hadir.

Namun ia menggagas long march atau aksi berjalan kaki sepanjang 40 Kilometer dari Banjarmasin menuju eraal Sekumpul, Martapura, Rabu besok (26/2).

Baca Juga: Sambut Tamu VVIP Haul Guru Sekumpul, Pengamanan Diperketat

“Ini sebagai bagian menyambut bulan Rajab. Di mana Rajab adalah salah satu bulan mulia dari bulan-bulan yang ada di tahun Hijriyah, sebuah peristiwa penting dalam agama Islam terjadi di bulan ini,” kata Habib Fathurrahman kepadabakabar.com, Selasa (25/2).

Habib Fathurrahman mengatakan, dengan datangnya bulan Rajab, hal ini pun dibuat secara resmi, bahkan ke depannya akan dilakukan secara rutin tiap tahunnya.

img

Habib Fathurrahman Bahasyim(Tengah), bersiap untuk hadir haul Abah Guru Sekumpul ke 15. Foto-Istimewa

“Nantinya dibuat dengan tagline long march Rajabiyah, termasuk dengan menyambut haul Guru Sekumpul,” ujar Habib.

Pelaksanaan long march ini diikuti sebanyak 10 orang dari berbagai elemen masyarakat untuk berpartisipasi menyambut haul Guru Sekumpul dan bulan Rajab.

“Alhamdulillah kegiatan ini didukung pemerintah Banjarmasin, Wali Kota Ibnu Sina, meski besok memang berhalangan hadir untuk melepas karena beliau ada di luar kota, namun atas dukungannya saya ucapkan terima kasih,” ucap Habib.

Pelepasan long march dikatakan Habib Fathurrahman akan dilepas Wakil Ketua DPRD Banjarmasin, HM Yamin. “Yamin sendiri sudah memastikan diri kehadirannya sebagai bentuk dukungan terhadap kegiatan ini. Terlebih antusias masyarakat dan pemerintah luar biasa, saya mengucapkan terima kasih, Jazakumullah Khairan,” jelasnya.

Persiapan peserta long march sendiri sejauh ini dengan melakukan latihan berjalan berapa kilo. “Kemudian dari mereka yang ikut ini juga insya Allah berbadan sehat dan memang sudah dicek mereka siap dan fit,” tutupnya.

Baca Juga: Gelar Pasukan, 25 Ribu Relawan Siap Amankan Haul Guru Sekumpul ke 15

Reporter: Ahya FirmansyahEditor: Syarif



Komentar
Banner
Banner