Kalsel

SKD CASN di HST Bakal Digelar di Pendopo Bupati, Catat Tanggalnya!

apahabar.com, BARABAI – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Hulu Sungai Tengah (BKPSDMD HST)…

Featured-Image
Ilustrasi tes CASN. Foto-istimewa

bakabar.com, BARABAI – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Hulu Sungai Tengah (BKPSDMD HST) sudah menentukan jadwal Seleksi Kompetensi Dasar Calon Aparatur Sipil Negara (SKD CASN).

SKD CASN anggaran 2019 wilayah HST itu akan dilaksanakan dari 10 hingga 17 Februari mendatang.

“Kita sudah rapatkan dengan pimpinan jadwal itu,” kata Kepala BKPSDM, A Fatoni melalui Kabid Data Pengembangan dan Pendataan (DPP) SDM, Agus Setiadi padabakabar.com, Senin (27/1).

Agus mengatakan dalam satu hari, ujian SKD akan diadakan 5 sesi. Berbeda dengan Jumat, hanya 4 sesi.

“Kita menyediakan 150 perangkat komputer untuk ujian itu,” kata Agus.

Terkait tempat ujian yang sebelumnya tertulis di Gedung Murakata pada kartu ujian SKD di laman SSCASN kini dipusatkan di Pendopo Bupati HST.

“Kita sudah update yang terbarunya. Informasinya lanjut bisa dibuka di halaman facebook atau website kami, BKPSDMD,” terang Agus.

Baca Juga:Jadi Calo CPNS, Oknum ASN di Pontianak Ditangkap Polisi

Sebanyak 5.540 CASN telah dinyatakan lulus administrasi untuk mengikuti ujian SKD pada tahun anggaran 2019.

Ke 5.540 CASN itu bakal bersaing untuk mengisi 292 formasi yang dibagi menjadi 3. Yakni, tenaga pendidikan 174, tenaga kesehatan 50, dan tenaga teknis 68 orang.

Sesuai Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Permenpan RB) Nomor 24 Tahun 2019, tiga tes akan diujikan dalam pelaksanaan SKD CPNS tahun ini.

Ketiganya yaitu, Tes Karakteristik Pribadi (TKP), Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), dan Tes Intelegensia Umum (TIU).

Sebanyak 100 soal akan diujikan, terdiri dari 35 soal TKP, 35 soal TIU, dan 30 soal TWK.

Terdapat perbedaan komposisi soal TWK dan TIU dibanding tes CPNS tahun sebelumnya, 2018. Seperti tes TWK yang sebelumnya terdiri dari 35 soal, sementara tahun ini menjadi 30 soal. Sementara, tes TIU yang semula 30 soal menjadi 35 soal.

Baca Juga:Tes SKD CPNS Banjarbaru Segera Dimulai, Catat Tanggalnya!

Reporter: HN Lazuardi
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner