bakabar.com, JAKARA - Ujian Nasiona (UN) dihapus. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud)Nadiem Makarimyakin tak akan membuat semangat belajar para siswa menurun.
UN yang digantikan dengan asesmen kompetensi, justru diyakininya akan menantang pihak sekolah.
“Yang men-challengeitu bukan muridnya, yang men-challengeitu buat sekolahnya untuk segera menerapkan hal-hal dimana pembelajaran yang sesungguhnya terjadi, bukan penghafalan. Ada pembelajaran, ada penghafalan. Itu hal yang berbeda,” ujar Nadiem di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (11/12).
Adapun penggantiUNyaitu asesmen kompetensi dan survei karakterbakal dimulai pada 2021. Nadiem menyebut nantinya asesmen kompetensi akan berdasarkan numerasi (matematika), literasi (bahasa), dan survei karakter.
“Assessment kompetensi enggak berdasar mata pelajaran. Berdasarkan numerasi, literasi dan juga survei karakter,” jelasnya.
Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian mendukung keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim menghapus Ujian Nasional. Menurutnya, format UN selama ini tidak sesuai dengan Kurikulum K-13.
“Sebab selama ini UN Nasional tidak konsisten dengan Kurikulum K-13 yang menekankan cara berpikir dan logika. UN lebih banyak hapalan. Padahal yang kita perlukan adalah mendidik anak-anak kita untuk mempunyai skill, seperti kemampuan literasi dan numerasi,” kata Hetifah di Kompleks Parlemen Senayan, Rabu (11/12/2019).
Namun, dia mengingatkan transisi sistem ke format baru tidak mudah dilakukan.
Hetifah menyebut pemerintah daerah, sekolah, guru, murid hingga orang tua harus mendapatkan sosialisasi terkait keputusan tersebut.
Baca Juga: Jokowi Minta Dana Desa Dipakai Mulai Januari 2020: Utamakan Padat Karya
Baca Juga: Jokowi Perintahkan Revitalisasi BUMDes
Sumber: Liputan6.com
Editor: Syarif