Kalsel

Basarnas Banjarmasin Terus Pantau Arus Mudik Natal dan Tahun Baru 2020

apahabar.com, BANJARMASIN – Badan Pencarian dan Pertolongan Nasional (Basarnas) Banjarmasin terus memantau kondisi pergerakan arus mudik…

Featured-Image
Tim Basarnas Banjarmasin melakukan patroli pada alur Barito. Foto-Istimewa.

bakabar.com, BANJARMASIN – Badan Pencarian dan Pertolongan Nasional (Basarnas) Banjarmasin terus memantau kondisi pergerakan arus mudik Natal 2019 di Pelabuhan Trisakti dan alur Barito.

“Patroli ini bertujuan untuk melihat kondisi terkini suasana mudik via transportasi laut. Baik tujuan antar pulau maupun daerah,” ucap Kepala Basarnas Banjarmasin, H. Mujiono saat memimpin patroli, Kamis (26/12) siang.

Dia sengaja menggerakan KN. SAR Laksmana untuk melakukan pemantauan di alur Barito dan Pelabuhan Trisakti Banjarmasin. Ini sebagai wujud dukungan arus balik jalur laut.

"Jika dibutuhkan, maka personel beserta ABK siap melakukan pertolongan,” katanya.

Dia berharap arus mudik di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin berjalan lancar. Pemantauan arus mudik kali ini, kata dia, bekerja sama dengan berbagai instansi terkait.

Pada dasarnya, sambung dia, Basarnas Banjarmasin memberikan pelayanan kepada pengguna jasa transportasi dengan mensiagakan pertolongan SAR.

"Hari ini kami melakukan pantauan langsung memastikan arus mudik lancar. Basarnas siap memberi pertolongan jika dibutuhkan," sebutnya.

Lanjutnya, ada beberapa titik siaga khusus Basarnas Banjarmasin. Di antaranya pelabuhan, bandara, dan tempat-tempat wisata. "Alhamdulillah, sampai saat ini aman dan terkendali," pungkasnya.

Baca Juga: Setelah Natal, Harga Emas Antam Melambung Rp 6.000

Baca Juga: Beragama Islam, Pria Bernama Slamet Hari Natal Viral di Medsos

Reporter: Muhammad Robby
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner