Pemkab Tanah Bumbu

Kelola Arsip, Dispersip Tanah Bumbu Bangun Kesadaran SKPD

apahabar.com, BATULICIN – Kesadaran untuk mengelola arsip di Kabupaten Tanah Bumbu dinilai masih rendah. Pun begitu…

Featured-Image
apat Koordinasi Pengawasan Kearsipan Internal Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu 2019. Foto-Istimewa

bakabar.com, BATULICIN – Kesadaran untuk mengelola arsip di Kabupaten Tanah Bumbu dinilai masih rendah. Pun begitu dengan arsip-arsip yang ada di setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

“Tata kelola kearsipan masih kurang diperhatikan pada setiap SKPD,” sebut Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Tanah Bumbu, Ambo Sakka, saat menghadiri Rapat Koordinasi Pengawasan Kearsipan Internal Pemkab Tanah Bumbu di Mahligai Bersujud, Kecamatan Simpang Empat, Selasa (26/11) kemarin.

Karenanya, Dispersip Tanah Bumbu terus melakukan sosialisasi dan memberikan pelatihan bagi pengelola arsip di SKPD. Hal itu dilakukan untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat terkait pentingnya menjaga arsip.

Dispersip juga sering melakukan rapat koordinasi dengan pimpinan SKPD, sekretaris dinas dan badan, pejabat serta staf pengelola arsip di SKPD untuk menyamakan persepsi terkait tata kelola kearsipan.

“Arsip penting dan harus dijaga. Jangan sampai hilang. Kalau arsip hilang bisa dianggap menghilangkan barang bukti,” tuturnya seraya meminta kepada setiap SKPD agar bisa menganggarkan dana agar pengelolaan arsip dapat dilakukan dengan baik.

Baca Juga: Sudian Noor Instruksikan Galang Bantuan untuk Korban Kebakaran Pulau Sebuku

Baca Juga: Pemkab Tanbu Turut Salurkan Bantuan ke Kotabaru

Baca Juga: Sudian Noor Serahkan Bantuan untuk Lansia

Reporter : Ahc21
Editor: Puja Mandela



Komentar
Banner
Banner