Nasional

Presiden Jokowi Beberkan Lokasi Calon Ibu Kota Baru di Kukar

apahabar.com, JAKARTA – Teka-teki di mana lokasi persis ibu kota yang baru perlahan mulai tersingkap. Lewat…

Featured-Image
Jalan tol Balikpapan- Samarinda sepanjang 99,350 km yang membelah wilayah Kabupaten PPU, dan Kukar. Foto-Istimewa

bakabar.com, JAKARTA – Teka-teki di mana lokasi persis ibu kota yang baru perlahan mulai tersingkap.

Lewat akun Twitter terverifikasi miliknya, Presiden Jokowi mengatakan salah satu lokasi calon pengganti Jakarta adalah Samboja.

Ya, sebagaimana kita ketahui, Jokowi memutuskan ibu kota baru Indonesia ada di Kalimantan Timur.

Lokasinya sebagian berada di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), dan Kutai Kartanegara (Kukar). Samboja sendiri berada di Kabupaten Kukar.

“Dulu, dari Balikpapan ke Samarinda ditempuh sampai empat jam. Nanti, melalui jalan tol sepanjang 99,350 km, perjalanan antara dua kota di Kalimantan Timur itu hanya satu jam saja. Jalan tol ini juga melewati Kecamatan Samboja di Kutai Kartanegara, lokasi ibu kota negara yang baru,” cuit Jokowi, sore tadi.

Mengenal Samboja

Samboja merupakan sebuah kecamatan yang terletak di wilayah pesisir Kabupaten Kutai Kartanegara.

Kecamatan Samboja menjadi kecamatan paling selatan yang berjarak sekira 108 Km dari Tenggarong, pusat Kabupaten Kukar, dan 93 Km dari Samarinda, ibu kota Kaltim.

Kecamatan Samboja memiliki luas wilayah mencapai 1.045,90 km2 yang dibagi dalam 21 kelurahan. Sementara ini, jumlah penduduk kecamatan ini mencapai 40.693 jiwa (2005).

Samboja berbatasan langsung dengan Kecamatan Muara Jawa di sisi utara. Kota Balikpapan, dan Kabupaten PPU di selatan.

Samboja dikenal sebagai salah satu daerah penghasil minyak bumi dan gas alam andalan Kaltim.

Sejumlah perusahaan migas multinasionalberoperasi di wilayah ini, sebut saja Pertamina Hulu Mahakam (PHM), Pertamina EP, atau Vico Indonesia.

Samboja juga dikenal sebagai wilayah konservasi hutan lindung yang bernama Taman Hutan Raya Bukit Soeharto serta sebagai kawasan rehabilitasi orangutan yang berada di Wanariset Samboja.

Baca Juga: Gubernur Kaltim Bergeming, 'Dirayu' Al-Jazeera soal Lokasi Ibu Kota

Baca Juga: Berharap Ibu Kota Baru Tak Senasib Jakarta

Editor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner