bakabar.com, PELAIHARI – Menginjak hari keempat, perburuan Khairullah, begal sapi sekaligus penembak Brigadir Edi, anggota Polres Tanah Laut, terus berlanjut.
Khairullah adalah bekas prajurit TNI AD dari Satuan Zeni Tempur (Zipur). Pelaku dipecat lantaran disersi atau lari dari tugas.
Sedangkan, Brigadir Edi berasal dari Unit Intel, Polsek Panyipatan. Edi ikut mem-backup penangkapan bersama Tim Resmob Satreskrim Polres Pulang Pisau, dan Resmob Tanah Laut.
Pantauan terbaru, pencarian eks TNI AD itu ditarik dari kawasan Trans Tanjung Dewa, Desa Batu Tungku dan diperluas ke wilayah lain.
"Benar, anggota sudah ditarik dari lokasi karena diperkirakan tersangka sudah tidak berada di sekitar kawasan itu," jelas Kapolres Tala AKBP Sentot Adi Darmawan yang terjun langsung dalam perburuan pelaku, kepada bakabar.com, Selasa (10/9) pagi.
Ia mengatakan pencarian itu diperluas ke wilayah lain untuk mempersempit ruang gerak pelaku.
Pencarian sendiri sudah melibatkan Tim gabungan Polda Kalsel dan Polda Kalteng serta Polres Tala dan Polres Pulang Pisau.
Selain Kapolres, terlihat juga Kabag Ops AKP Novy Adi Wibowo, Kasat Intel AKP Syofiah, Kasatreskrim AKP Alvin Agung, Kasatresnarkoba AKP Yuda Kumoro Pardede, Kapolsek Tambang Ulang, Kapolsek Pelaihari, Kapolsek Takisung serta beberapa perwira lainnya.
Tim gabungan juga dibantu unit K-9 Direktorat Sabhara Polda Kalsel yang turun membawa dua anjing pelacak.
Ya, puluhan personel diterjunkan. Mereka bersenjata lengap. Mayoritas juga memakai rompi anti peluru. Penyisiran tak hanya dengan motor trail, tapi juga menggunakan mobil offroad.
Seperti diwartakan sebelumnya. Seorang polisi terluka usai baku tembak dengan pelaku pencurian sapi di Desa Batu Tungku, Kecamatan Panyipatan, Kabupaten Tanah Laut, Sabtu (7/9) sore.
Selain Brigadir Edi Ruvi Susanto, seorang bocah perempuan dilaporkan juga terkena tembakan.
Khairullah menjadi buruan Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, setelah melakukan pencurian sapi dengan modus memberi racun sebelum dipotong.
Pelaku terendus berada di wilayah hukum Polres Tala, sehingga dilakukan pengejaran.
Pada pengejaran sempat terjadi insiden baku tembak dengan anggota yang berupaya menyergapnya. Dalam baku tembak itu Brigadir Edi Revi Susanto terkena peluru tersangka.
Sementara petugas menangani rekannya yang terluka, pelaku melarikan diri ke perkebunan karet dengan sejumlah luka tembak.
Petugas hanya menemukan mobil yang dibawa tersangka di pinggir jalan bersama tiga orang di dalamnya. Mereka, Irwansyah dan dua anak kecil, Gazali Akbar serta Novianti. Nama terakhir mengalami luka di bagian kepala sebelah kanan.
Baca Juga: Eks Prajurit TNI Penembak Polisi di Tala Masih Buron
Baca Juga: Pelaku Penembak Polisi di Tala Masih Buron, Camat Panyipatan Minta Warga Waspada
Baca Juga: Begal Sapi Penembak Polisi di Tanah Laut Masih Buron
Baca Juga: Buru Begal Sapi, Anggota Polres Tanah Laut Kena Tembak
Baca Juga: Satu Polisi Terluka, Simak Kronologis Lengkap Baku Tembak di Tanah Laut
Reporter: Ahc14
Editor: Fariz Fadhillah