Tak Berkategori

Polisi Masih Buru Pelaku Penikaman Sopir Pribadi Keluarga Bupati Barito Utara

Kondisi Beni Setya Rahman Sudah Mulai Membaik apahabar.com, BANJARMASIN – Polisi masih belum berhasil menangkap pelaku…

Featured-Image
Beni Setya Rahman (35) yang merupakan sopir pribadi keluarga Bupati Barito Utara masih dalam tahap pemulihan usai menjalani serangkaian operasi penutupan mata luka di kedua belah pahanya. Foto – apahabar.com/Edy Andriyanto

Kondisi Beni Setya Rahman Sudah Mulai Membaik

bakabar.com, BANJARMASIN – Polisi masih belum berhasil menangkap pelaku penikaman terhadap Beni Setya Rahman (35) sopir pribadi keluarga Bupati Barito Utara, Kalimantan Tengah, H Nadalsyah, meski identitas dan pekerjaan terduga pelaku sudah diketahui pihak kepolisian.

Menurut keterangan Kasi Humas Polsek Banjarmasin Timur, Aiptu Partogi, sampai saat ini polisi masih memburu pelaku. "Masih dalam pengejaran, motifnya juga belum diketahui,” kata Aiptu Partogi kepada bakabar.com di Banjarmasin, Senin (8/7/2019).

Sementara itu, Beni Setya Rahman masih terbaring lemas di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin setelah melalui serangkaian operasi untuk menutup lukanya. Pria yang dikenal pendiam itu saat ini dalam masa pemulihan di ruang ICU RS Ulin Banjarmasin.

Pantauan bakabar.com, Beni sudah mulai tampak bisa berbicara dengan keluarganya meski terbatas. Perasaan lega pun terpancar dari raut sang istri yang senantiasa menemani Beni selama masa pemulihan. “Sudah bisa ngobrol mas,” ucapnya singkat.

Sementara itu dihubungi bakabar.com, M Ikhsan salah satu kerabat korban meminta agar pihak kepolisian segera menangkap pelaku penikaman, "Kami minta polisi bisa cepat menangkap pelaku penikaman kerabat kami Beni," kata Ikhsan yang juga salah satu Lembaga Swadaya Masyarakat di Muara Teweh, Barito Utara.

Sebelumnya, peristiwa penusukan kembali terjadi di Banjarmasin. Tepatnya di depan perumahan elit Mitra Mas, Jalan Pramuka, Kilometer 6, Sabtu (07/07/2019) siang. Korban belakangan diketahui bernama Beni Setya Rahman.

Korban sendiri langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin. Sementara, pelaku diduga melarikan diri.

Menurut keterangan pihak kepolisian, korban dan pelaku terlibat perkelahian yang terjadi di bawah pohon besar dekat pos satpam perumahan mitra mas. Pelaku yang membawa sajam, lalu menusuk korban dan mengenai kedua pangkal paha.

"Kemudian saksi Rusmansyah dan Yudi kaka korban langsung mendatangi kedua belah pihak dengan menanyakan ada permasalahannya, tapi pelaku malah langsung melarikan diri," ungkapnya.

Baca Juga: Polisi Buru Pelaku Penusukan Sopir Pribadi Keluarga Bupati Barito Utara

Baca Juga:Penusukan di Jalan Pramuka, Korban Sopir Pribadi Keluarga Bupati Barito Utara

Reporter: Eddy Andriyanto
Editor: Aprianoor



Komentar
Banner
Banner