Tak Berkategori

Pemilu Berjalan Sukses, Bupati Apresiasi Masyarakat dan Petugas Keamanan

apahabar.com, KANDANGAN, – Bupati H Achmad Fikry mengapresiasi petugas keamanan dalam menyukseskan pemilu serentak 2019 di…

Featured-Image
Bupati H Achmad Fikry di Peringatan Hari Kesadaran Nasional di Halaman Kantor Bupati Hulu Sungai Selatan. Foto-Humas HSS

bakabar.com, KANDANGAN, – Bupati H Achmad Fikry mengapresiasi petugas keamanan dalam menyukseskan pemilu serentak 2019 di Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

"Kita patut mengapresiasi kepada petugas- petugas kita termasuk Polri, TNI, Satlinmas yang mengawal perhitungan suara," kata Bupati H Achmad Fikry di upacara Hari Kesadaran Nasional sekaligus Peringatan HUT Pemadam Kebakaran ke-100, HUT Satpol PP ke-69 dan HUT Satuan Linmas ke-57, di Halaman Kantor Bupati HSS, Kamis (18/4/2019).

Disampaikan Bupati Fikry, para petugas keamanan masih bertugas, bahkan hingga dini hari. Hal itu dilakukan untuk mengawal perhitungan suara.

Selain itu, Bupati Fikry juga menuturkan terimakamsih atas partisipasi masyarakat Hulu Sungai Selatan yang turut andil dalam menyukseskan pesta demokrasi lima tahunan tersebut.

“Terimakasih kepada masyarakat Hulu Sungai Selatan yang kemarin telah menggunakan hak pilihnya,” ujarnya.

Setelah semua menggunakan hak pilihnya, sambung Bupati, masyarakat hendaknya tetap menjaga kebersamaaan apapun hasilnya (hasil resmi KPU). Dia berharap, masyarakat tidak terjebak dengan perdebatan-perdebatan yang tidak bermakna dan melihat angka-angka yang belum pasti.

” Yang menentukan hasil perolehan suara itu pada pleno baik pleno kabupaten, pleno Provinsi maupun pleno Nasional. Bupati juga berharap siapapun terpilih adalah putra putri terbaik bangsa yang diharapkan nantinya bisa berkiprahmembangun negara dan daerah HSS,” jelasnya.

Sementara itu, terkait peringatan HUT pemadam kebakaran ke-100, HUT Satpol PP ke-69, dan HUT Satlinmas ke-57, Bupati mengajak untuk lebih meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa, menjunjung tinggi ideologi pancasila, menjadi sarana pemersatu bangsa, mengutamakan kepentingan bangsa dan negara serta mengutamakan kepentingan masyarakat diatas kepentingan pribadi dan golongan dalam upaya mewujudkan ketentraman dan ketertiban umum serta perlindungan masyarakat.

Baca Juga: Update Pemungutan Suara, Partisipasi Pemilih di HSS Menggembirakan

Baca Juga: Nyoblos, Tak Ada Perlakuan Khusus untuk Bupati HSS

Baca Juga: PKK HSS Gaungkan Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi

Baca Juga:Ada Lomba Selfie di TPS HSS

Reporter: AHC01
Editor: Muhammad Bulkini

Komentar
Banner
Banner