Tak Berkategori

Jelang Pileg dan Pilpres 2019, Persiapan KPU Kabupaten Banjar 90 Persen

apahabar.com, MARTAPURA – Jelang Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 akan digelar serentak pada…

Featured-Image
Ilustrasi Pileg dan Pilpres 2019. Foto-covesia.com

bakabar.com, MARTAPURA – Jelang Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 akan digelar serentak pada 17 April 2019. Persiapan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Banjar sudah mencapai 90 persen guna melaksanakan perhelatan akbar tersebut.

Komisioner Divisi Sosialisasi, Sumber Daya Masyarakat dan Partisipasi Masyarakat KPUD Banjar, Abdul Muthalib, mengatakan terkait dengan logistik di Februari sudah mulai dikerjakan merangkai kotak suara, yang sebelumnya dikirim dari KPU RI dalam bentuk lipatan.

Baca Juga:Pemkab Banjar 3 Kali Terima Penghargaan SAKIP

img

Abdul Muthalib Komisioner Divisi Sosialisasi, Sumber Daya Masyarakat dan Partisipasi Masyarakat KPUD. Foto- bakabar.com/Reza Rifani

“Logistik yang lainnya sebagian sudah kami terima di gudang logistik KPUD Banjar, Jadi persiapannya sudah mencapai 90 persen,” kata Aziz kepada Wartawan Apahabar.com, Rabu (6/2) sore.

Pria yang biasa disapa Aziz itu juga mengatakan, bahwa kotak suara sebanyak 9,155 nantinya akan di kirim ke 1,831 TPS yang tersebar di Kabupaten Banjar, yang mana sebanyak 5 kotak suara setiap TPS.

“Jadi setiap TPS ada 5 kotak suara, yang terdiri dari kotak surat suara untuk Capres, DPD RI, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten,” katanya.

Baca Juga:Sepi, Lion Pangkas Frekuensi Penerbangan di Banjarmasin

Namun untuk surat suara, Aziz mengatakan masih belum datang, pihaknya memperkirakan akan diterima awal Maret, karena masih dicetak di KPU RI.

Ditandaskan Aziz, bahwa saat ini pihaknya masih terus gencar sosialisasi untuk meningkatkan partisipasi pemilih yang dilakukan oleh relawan demokrasi, yang baru dilantik beberapa hari lalu, guna membantu KPUD Banjar mensosialisasikan ke masyarakat.

“Sesuai dengan keinginan capaian dari KPU RI yaitu 77,5 persen. Kami juga berharap di Kabupaten Banjar partisipasi masyarakat untuk memilih pada 17 April bisa meningkat sesuai dengan capaian KPU RI,” pungkasnya.

Baca Juga:Komisi IV DPRD Banjarmasin: Jika Ada Laporan Kasus DBD Dinkes Harus Segera Tindak Lanjuti

Reporter: Reza RifaniEditor: Aprianoor



Komentar
Banner
Banner