Tak Berkategori

Brakk ! Tukang Ojek Banjarbaru Tewas Dihantam Truk

apahabar.com, MARTAPURA – Kasus tabrak lari kembali terjadi di Banjarbaru. Seorang tukang ojek meregang nyawa usai…

Featured-Image
Ilustrasi Laka Maut. Foto-Istimewa

bakabar.com, MARTAPURA - Kasus tabrak lari kembali terjadi di Banjarbaru. Seorang tukang ojek meregang nyawa usai bertabrakan dengan sebuah truk. Penumpangnya luka-luka di bagian lutut.

Kecelakaan ini terjadi Jalan Gubernur Soebardjo, Km 18, Desa Malintang, Gambut Kabupaten Banjar, Sabtu (23/2) siang.

Kasatlantas Polres Banjar AKP Indra Agung Perdana Putra turut membenarkan.

Baca Juga:Kemenhub Kebut Aturan Ojek Online, Ada Tarif Batas Bawah dan Atas

img

Nyawa Muhammad Tabrani (32) tukang ojek Pasar Sabtu, RT 01 Desa Makmur, Kecamatan Gambut tak terselamatkan usai bertabrakan dengan sebuah truk di Jalan Gubernur Soebardjo, Km 18, Desa Malintang, Gambut Kabupaten Banjar, Sabtu (23/2) siang. Tampak sepeda motor korban nyaris tak berbentuk lagi pasca tabrakan. Foto-Istimewa

Korban meninggal atas nama Muhammad Tabrani (32). Ia tukang ojek Pasar Sabtu, RT 01 Desa Makmur, Kecamatan Gambut.

Sehari harinya menggunakan sepeda motor Yamaha Jupiter MX DA 3903 OE. Nahas, siang tadi ia ditabrak oleh Mitsubishi Light Truck DA 8657 LB, saat membawa penumpang.

Penumpang selamat atas nama Nur Sinta Maulida (15). Pelajar asal Desa Gunung Ulin Kecamatan, Pulau Laut Utara, Kotabaru.

Kedua korban berboncengan dari arah Liang Anggang Banjarbaru menuju arah Basirih Kota Banjarmasin.

Saat hendak berputar arah kembali menuju arah Liang Anggang Banjarbaru tabrakan pun terjadi.

"Mitsubishi yang dikemudikan Iskandar datang dari arah Liang Anggang Banjarbaru menuju arah Basirih Banjarmasin (searah),” kata kasat didampingi Kanit Laka Ipda Marzuki kepada bakabar.com, sore tadi.

Nyawa Muhammad Tabrani tak terselamatkan dalam perjalanan ke Rumah sakit Ulin Banjarmasin.

Hasil pemeriksaan, Tabrani warga Pasar mengalami luka fatal pada kepala belakang. Kepala belakangnya memar, tangan kanan patah, serta mulut hidung telinga keluar darah.

Bagaimana nasib pengemudi truk pasca kejadian? Kasat memastikan supir truk sudah menyerahkan diri.

img

Pengemudi truk Mitsubishi Iskandar diapit kepala Desa Kati-kati Tanah laut Mansyah dan polisi saat menyerahkan diri ke kepolisian. Foto-Dok Polres Banjar.

Baca Juga:Driver Ojek Online Dapat "Orderan" Menuju Pelaminan

Reporter: Reza RifaniEditor: Fariz Fadhillah



Komentar
Banner
Banner