bakabar.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyambangi RSCM Jakarta Pusat pada Rabu (9/1) pagi, untuk membesuk pemimpin Pondok Pesantren Az Zikra, Ustaz Muhammad Arifin Ilham yang sedang sakit dan dirawat di sana.
Sebagaimana diberitakan Detik.com, iringan mobil Jokowi dan para pengawalnya tiba di RSCM sekira pukul 08.10 WIB. Jokowi yang mengenakan celana hitam berpadu kemeja putih lengan panjang langsung masuk ke RSCM.
Baca Juga:Ustaz Arifin Ilham Dikabarkan Meninggal, Sang Adik Angkat Bicara
Dengan pengawalan super ketat, Kepala Negara terus berjalan menuju ruang tempat di mana Ustaz Arifin Ilham dirawat.
Beberapa saat di dalam, Jokowi keluar menuju Istana Negara, untuk melanjutkan agenda kenegaraan, yakni melantik Doni Monardo sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) setelah sempat tertunda.
Baca Juga:Ustaz M Arifin Ilham Ramai Dikunjungi Tokoh, Siapa Mereka?
Ustaz Arifin Ilham sudah beberapa hari dirawat di RSCM, dengan keluhan penyakit Kelenjar Getah Bening.
Sebelumnya, Kiai Ma'ruf Amin lebih dulu menjenguk ulama asal Banjar itu di RSCM, Selasa (8/1) siang.
Kiai Maruf sebagaimana dilansir dari Tempo, pada kesempatan itu berpendapat, kehadiran Ustaz Arifin Ilham masih sangat dibutuhkan warga Indonesia.
"Untuk mengajak lebih banyak orang lagi berzikir dan mengajak orang kepada kebaikan," jelas Kiai Ma'ruf.
Baca Juga:Dijenguk Rosehan, Ustaz Arifin Ilham Titip Pesan untuk Orang Banjar
Selain dua tokoh tersebut ada banyak tokoh lainnya yang turut datang menjenguk.
Editor: Muhammad Bulkini