Relax

Yoo Ju Eun Wafat, Ini Deretan Artis Korea yang Menghebohkan Penggemar karena Bunuh Diri

apahabar.com, JAKARTA – “Aku sangat senang berakting. Akting adalah segalanya bagiku, dan itu juga bagian dari…

Featured-Image

2. Goo Ha Ra

Selang sebulan usai kepergian Sulli, tepatnya pada 24 November 2019, sang sahabat, Goo Ha Ra juga ditemukan meninggal di kediamannya. Entah apa penyebab kematian Hara, namun dia sempat mengunggah swafoto dengan keterangan "selamat tidur" dalam hangul, bak pertanda dirinya akan tidur untuk selamanya.

Usut punya usut, Hara menderita depresi karena mantan kekasih, Choi Jong Bum, melakukan revenge porn. Ini merupakan balas dendam berupa menyebarkan konten pornografi tanpa persetujuan orang yang terlibat.

Selain itu, Choi Jong Bum juga diketahui melancarkan serangan terhadap Hara. Di antaranya, menyangkut kerusakan properti, serangan fisik, ancaman, dan pemaksaan.

3. Jong Hyun SHINee

Sebelum Sulli mengakhiri hidup, ternyata ada bintang K-pop naungan SM Entertainment yang bunuh diri. Dia adalah Kim Jong Hyun, yang merupakan anggota boy band SHINee.

Pada 19 Desember 2017, Kepolisian Gangnam menyatakan Jong Hyun ditemukan tak bernyawa di kediamannya. Dia bunuh diri dengan cara membakar briket batu bara di atas penggorengan di dalam ruang tertutup.

Jong Hyun diduga mengalami depresi. Namun, semasa hidupnya, dia bahkan tak banyak bercerita ke orang sekitar bahwa dirinya mengalami depresi. Dia lebih memilih memendam perasaannya sendiri, sampai memutuskan bunuh diri.

Itulah deretan bintang K-pop ternama yang sempat menghebohkan dunia dengan kabar bunuh diri. Berkaca dari peristiwa tersebut, depresi sudah sepatutnya tak disepelekan.

Bila Anda mulai mengalami gejala-gejala depresi, sebaiknya segera hubungi dokter kesehatan jiwa di fasilitas kesehatan terdekat. Apa pun masalah yang tengah Anda hadapi, tetaplah semangat! (Nurisma)



Komentar
Banner
Banner