Warga Padati Istana Batu Tulis

Warga Padati Kawasan Istana Batu Tulis Demi Melihat Presiden Jokowi

Puluhan warga mulai memadati seberang Istana Batu Tulis Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/4).

Featured-Image
Kawasan di sekitar Istana Batu Tulis, Bogor terlihat ramai jelang pengumuman deklarasi capres yang diusung oleh PDIP, Jumat (21/4).

bakabar.com, JAKARTA - Demi melihat Presiden Joko Widodo, Puluhan warga terpantau mulai berdatangan kawasan Istana Batu Tulis Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/4). Presiden dijadwalkan akan berkunjung ke Istana Batu Tulis. 

Dari pantauan bakabar.com pukul 13.00, anak-anak hingga dewasa berkumpul di depan gang yang letaknya di seberang Istana Batu Tulis. Mereka mengaku mendapat info Presiden Jokowi akan mendatangi lokasi tersebut.

"Ada info kalau Pak Jokowi mau kesini, pingin salaman sama presiden," Kata Henny (65), saat ditemui bakabar.com di Batu Tulis.

Warga terlihat antusias menunggu kedatangan orang nomor satu di Indonesia itu. Meskipun warga tidak mengetahui tujuan kedatangan Presiden Jokowi ke Istana Batu Tulis, mereka tetap setia menanti.

"Ngggak tahu mau ngapain, yang penting ketemu saja sudah seneng, bisa foto bisa salaman," ujar Esti (58) warga setempat.

Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat bakal menjadi tempat Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumumkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai capres yang diusung PDIP, Jumat (21/4).

Pantauan bakabar.com, sejak pukul 12.00 WIB, beberapa kendaraan terlihat ke luar masuk ke dalam kawasan Istana Batu Tulis. Awak media yang meliput hanya diizinkan berada di depan gerbang masuk.

Istana Batu Tulis Bogor telah mengambil peran penting, karena dari tempat itu, sejumlah pertemuan politik pernah dilangsungkan. Beberapa waktu lalu, Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri melakukan pertemuan dengan Presiden Jokowi di Istana Batu Tulis, Bogor, pada Sabtu (8/10/2022) lalu.

Pertemuan politik tersebut bukanlah yang pertama. Pertemuan di Istana Batu Tulis Bogor sudah terjadi sebanyak enam kali. Megawati 5 kali bertemu dengan Jokowi dan 1 kali bertemu dengan Prabowo Subianto. Berdasarkan catatan bakabar.com, pertemuan di Batu Tulis hampir semuanya menghasilkan keputusan penting.

Editor
Komentar
Banner
Banner