Tak Berkategori

Wabup Bersama Kadis Kominfo Hadiri Pengukuhan ORARI Lokal HSS

apahabar.com, KANDANGAN – Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Syamsuri Arsyad dan Kepala Dinas (Kadis) Kominfo…

Featured-Image
Pengukuhan DPP dan Pengurus ORARI Lokal HSS masa bakti 2021-2024Foto-Istimewa

bakabar.com, KANDANGAN – Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Syamsuri Arsyad dan Kepala Dinas (Kadis) Kominfo Rahmawaty menghadiri pengukuhan DPP dan Pengurus ORARI Lokal HSS masa bakti 2021-2024 di Open Stage Areal Wisata Keluarga, Kecamatan Loksado, Sabtu (24/7).

Acara ini mengusung tema Meningkatkan Kualitas SDM Anggota dan Kinerja Pengurus Demi Peningkatan Eksistensi ORARI pada Kehidupan Berbangsa dan Bernegara.

Wabup HSS Syamsuri Arsyad mengapresiasi peran ORARI Lokal yang selama ini ikut mendukung pembangunan, meski perkembangan teknologi komunikasi sekarang sudah canggih peran amatir radio tidak bisa ditinggalkan.

img

Wakil Bupati (Wabup) HSS Syamsuri Arsyad bersama Kadis Kominfo Rahmawaty menghadiri pengukuhan DPP dan Pengurus ORARI Lokal HSSFoto-Istimewa

Apalagi jika berkomunikasi saat terjadi bencana, emergensi, evakuasi, maupun penjelajahan di alam bebas yang sifatnya darurat.

“Saat alat lain tidak bisa digunakan, radio amatir tetap dapat berperan dalam menjembatani komunikasi,” kata Syamsuri Arsyad.

Pemerintah daerah siap bersinergi bersama ORARI Lokal dengan harapan bisa memberikan kontribusi positif terhadap pembangunan di Bumi Rakat Mufakat.

Kak Choe –sapaan Syamsuri Arsyad– tak lupa mengucapkan Selamat dan terimakasih karena telah diberikan sebagai Anggota Kehormatan ORARI Lokal kepada Ketua DPRD HSS, Sekretaris Daerah, dan Kepala Inspektorat.

“Semoga ini menjadi kebaikan untuk kita semua, dan pembangunan di HSS menjadi lebih baik lagi,” imbuhnya.

Ketua ORARI HSS Muhammad Zikri mengatakan, pihaknya akan terus berperan aktif membantu pemerintah menyediakan alat komunikasi yang baik agar dalam melakukan misi kemanusiaan bisa terjalin dengan baik.

“Kami akan laporkan dengan cepat kondisi di tempat kejadian musibah atau bencana kepada stakeholder terkait,” ucapnya.

Dengan demikian, proses penyelamatan bisa dilakukan sesegera mungkin dan meminimalisir banyak korban.



Komentar
Banner
Banner