bakabar.com, JAKARTA - Video polisi mengejar-menggebuk sekelompok remaja yang diduga geng motor viral di jagat maya. Lokasinya diduga di Banjarmasin, ternyata bukan.
Sebuah rekaman CCTV memperlihatkan sekelompok remaja berlarian sambil membawa celurit. Diduga peristiwa itu berlangsung di kawasan Kompleks Wildan, Sutoyo S, Banjarmasin Barat, 2 November 2023.
Baca Juga: Polisi: Motif Geng Motor Banjarmasin Ingin Dikenal sebagai Pasber
Tak lama sekelompok anggota kepolisian dengan menggunakan motor trail datang dan mengejar geng motor tersebut.
Bahkan anggota polisi juga menangkap dan menghajar beberapa geng motor dengan menggunakan helm mereka pakai.
Baca Juga: Pengaruh Miras, Geng Motor di Bandung Keroyok Korban Salah Sasaran
Dikonfirmasi, Kasat Reskrim Polresta Banjarmasin, Kompol Thomas Afrian membantah peristiwa tersebut terjadi di Banjarmasin.
"Kita sudah turun ke lapangan bahwa kejadian itu bukan di Kompleks Wildan (Banjarmasin) jadi video tersebut hoaks," ujar Thomas saat dikonfirmasi bakabar.com, Senin (06/11) siang.
Kendati begitu, Thomas mengaku tak tahu pasti kejadian tersebut di daerah mana. "Tidak tahu di daerah mana, namun yang pasti bukan di kota Banjarmasin," pungkas Thomas.
Berdasar penelusuran valid media ini, peristiwa tersebut terjadi di Surabaya.
View this post on Instagram