Fasilitas VIP Honda

VIP Card Jamin Pemilik Motor Honda saat Kecelakaan dan Kehilangan

Selain menawarkan produk sepeda motor dan layanan, Honda turut menyediakan fasilitas membership VIP Card Platinum Plus untuk konsumen.

Featured-Image
Wahana Kalyanamitra Mahardika sediakan VIP card Platinum Plus buat konsumen motor Honda. Foto: Instagram/@hondabigbikejakartab

apahabar.com, JAKARTA - Selain menawarkan produk sepeda motor dan layanan, Honda turut menyediakan fasilitas membership VIP Card Platinum Plus untuk konsumen.

Layanan ini bertujuan untuk menjaga keamanan konsumen Honda dari kemungkinan kecelakaan atau kehilangan sepeda motornya.

Marketing Manager PT Wahana Kalyanamitra Mahardika (WKM), Anton Sutojo mengatakan di awal Februari ini, Honda meluncurkan kartu VIP Platinum Plus dengan manfaat optimal bagi konsumen.

"Manfaatnya dapat melindungi sekaligus menjawab kebutuhan konsumen atas fasilitas jaminan asuransi perlindungan kecelakaan diri hingga Rp75 juta plus kompensasi perlindungan menarik lainnya,” ujar Anton dalam siaran tertulisnya, Rabu (8/2).

Baca Juga: Tidak Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Bisa Langsung Kena Tilang?

Honda VIP Card Platinum Plus ini berikan keuntungan dengan manfaat lebih seperti jaminan kompensasi senilai Rp2 juta.

Kompensasi itu bila konsumen mengalami kecelakaan yang akibatkan sepeda motor Honda (smH) rusak (di atas 75%) serta kerugian tindak pencurian motor yang mungkin dialami konsumen.

Produk terbaru Honda VIP juga ini berikan penawaran menarik berupa potongan diskon di berbagai merchant yang telah bekerja sama dengan WKM.

"Para pengguna Platinum Plus juga akan mendapatkan promo spesial dari beberapa merchant kenamaan di seluruh jaringan sepanjang masa aktif kartu (satu tahun)," pungkasnya.

Baca Juga: HPM Hadirkan Honda MetaWorld, Goda Gen Z Beli Mobil sembari Main Game

Cara Mendaftar

Tertarik menjadi membership Honda VIP Platinum Plus, caranya mudah. Langkah pertama harus memiliki sepeda motor Honda.

Lalu kirimkan kelengkapan data diri Anda ke nomor whatsapp 0896-8600-6006, setelah melewati proses verifikasi dan pengajuan disetujui selanjutnya melakukan pembayaran kartu Rp150 ribu per tahun.

Kartu member akan dikirim paling lambat tiga hari kerja sesuai data alamat anda.

Untuk informasi lebih lengkap, ikuti akun media sosial Honda VIP Card di Facebook, Instragram atau Twitter dan Tiktok.

Baca Juga: Ketahui Jenis dan Harga Konversi Motor Bensin ke Listrik

Selain itu bisa juga bisa menghubungi ke nomor 021-6006006 (Senin- Jumat, 09.00-16.00 WIB).

Sebagai informasi, kartu VIP Platinum telah hadir lebih dari 13 tahun yang berikan manfaat untuk konsumen loyal Honda area Jakarta - Tangerang.

Penambahan kata "Plus" jadi satu bentuk komitmen untuk memaksimalkan kepuasan konsumen khususnya perlindungan diri yang lebih aman dan nyaman.

Editor
Komentar
Banner
Banner