bakabar.com, BANJARMASIN – Bak seorang sultan, aksi bagi-bagi duit seorang pria menghebohkan warga di Veteran, Kota Banjarmasin, Senin (15/3) pagi tadi.
Sekitar pukul 10.00, pria berperawakan agak gempal berambut pendek itu tiba-tiba menghampiri sejumlah warga dan pengendara yang melintas di area bantaran Sungai Veteran. Sejurus itu, ia membagi-bagikan duit dengan beragam nominal.
Si pria tampak datang bersama anaknya yang berusia kira-kira 10 tahun. Menggunakan baju kaos dengan celana pendek, pria itu terlihat biasa saja. Bahkan tak bersendal. Pun dengan anaknya.
Baca selengkapnya di halaman selanjutnya:
Namun sekali merogoh isi kantongnya, pria tersebut mengeluarkan duit segepok. Pecahan Rp50 ribu sampai Rp100 ribu.
Menariknya, pria yang diperkirakan berusia 40 tahun itu sudah beberapa kali terlihat membagikan uang di sana.
“Kalau yang saya melihat sendiri sudah dua kali, jamnya juga sama,” kata Feri warga lainnya ditemui bakabar.com.
Dia, kata Ferry, tak pernah pandang bulu. Uangnya akan diberikan kepada siapa saja. Bahkan kepada orang yang mengendarai mobil sekalipun. Maka ketika pria itu datang, orang-orang pun akan tunggang-langgang menghampiri.
“Biasanya start dari Pasar Kuripan sampai ke Fakultas Kedokteran ULM,” katanya.
“Tidak pernah pilah-pilih kalau memberi. Ada yang sampai empat kali minta tetap dikasih,” tambahnya.
Setali tiga uang dengan Ferry. Hal yang sama juga diutarakan oleh Badri, salah seorang penjual gorengan di dekat Pasar Kuripan Banjarmasin.
“Kalah-kalah Baim Wong. Beliau enggak mau difoto,” kata Badri.
Katanya, pria itu terlihat sudah beberapa kali membagi-bagikan uang itu. “Orangnya terlihat tulus ikhlas. Pernah juga beliau bagi-bagi uang saat banjir di sini,” katanya.
“Kalau sudah terlalu banyak yang mengerumuni. Dia akan menghamburkan uangnya dan langsung pergi,” katanya.