Kalsel

Update Kasus Baru Covid-19 Kalsel, 11 Orang Positif, 9 dari Kotabaru

apahabar.com, BANJARMASIN – Update kasus baru Covid-19 Kalimantan Selatan (Kalsel) Senin (23/11), bertambah 11 orang positif,…

Featured-Image
Update kasus baru Covid-19 Kalsel, Senin (23/11). Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN – Update kasus baru Covid-19 Kalimantan Selatan (Kalsel) Senin (23/11), bertambah 11 orang positif, 9 di antaranya berasal dari Kabupaten Kotabaru.

Sementara itu, berdasarkan rilis Gugus Tugas Covid-19 Kalsel, 2 orang posifit lainnya masing-masing berasal dari Kabupaten Tapin dan Hulu Sungai Tengah.

Dengan adanya penambahan 11 orang positif itu, maka kasus Covid-19 di Kalsel sejak Maret hingga kini sebanyak 12.884. Di antaranya saat ini, masih tersisa 734 pasien dalam perawatan.

Angka penambahan kasus baru Covid-19 Kalsel hari ini juga dibarengi bertambahnya jumlah pasien sembuh.

Gugus Tugas Covid-19 Kalsel mencatat ada 12 orang sembuh dari penularan virus corona. Dengan demikian, totalnya sampai saat ini menjadi 11.633 orang.

Ada pun 12 pasien sembuh tersebut berasal dari karantina di Kotabaru 5 orang, Barito Kuala 3 orang, Tapin 3 orang dan Tanah Bumbu 1 orang.

Selanjutnya, Gugus Tugas Covid-19 Kalsel juga melaporkan 2 kasus kematian berasal dari Hulu Sungai Tengah dan Banjarbaru.

Dengan demikian, jumlah pasien meninggal dunia akibat penularan Covid-19 di Kalsel seluruhnya adalah 517 orang.

Berdasarkan jumlah akumulatif kasus, persentase pasien sembuh tercatat sebesar 90,29 persen, pasien meninggal 4,01 persen dan pasien dalam perawatan 5,07 persen.

Komentar
Banner
Banner