Tak Berkategori

Uncharted Kuasai Box Office, Tom Holland Bukan Spider-Man Harga Mati

apahabar.com, JAKARTA – Film terbaru Tom Holland, Uncharted, berhasil memimpin box office di Amerika Serikat. Sukses…

Featured-Image
Tom Holland dan Mark Wahlberg beradu akting dalam film Uncharted yang diadaptasi dari sebuah game PlayStation. Foto: Pop Bela

bakabar.com, JAKARTA – Film terbaru Tom Holland, Uncharted, berhasil memimpin box office di Amerika Serikat. Sukses ini membuktikan sang aktor bukan harga mati karakter Spider-Man.

Dalam debut penayangan di akhir pekan, Minggu (20/2), Uncharted memperoleh 44,1 juta dolar atau setara dengan Rp633 miliar.

Bahkan perolehan tersebut masih akan bertambah, mengingat tambahan hari libur 21 Februari di Amerika Serikat dalam rangka peringatan President’s Day.

Dengan peluang tambahan hari libur, Uncharted bisa menambah pendapatan menjadi 52 juta dolar atau setara dengan Rp747 miliar dari penayangan di 4.275 bioskop di seluruh Amerika Utara.

Sementara di beberapa wilayah internasional, film yang diproduksi Sony Pictures ini juga berhasil meraih total penghasilan hingga 139 juta dolar atau sekitar Rp1,9 triliun.

Uncharted juga mendapatkan jadwal tayang di China. Dijadwalkan Uncharted akan diputar perdana sejak 14 Maret di negara dengan pasar penonton terbesar ini.

Terkait keberhasilan sementara itu, Uncharted dianggap sebagai ujian kemampuan Tom Holland di luar karakter Spider-Man.

Di sisi lain, capaian tersebut juga diraih karena Uncharted diangkat dari gim vides PlayStation yang populer dan dirilis dengan kategori PG-13.

Diketahui film ini merupakan adaptasi video gim PlayStation 3 Uncharted: Drake’s Fortune yang dirilis 2007 silam. Game ini berlanjut hingga ke seri Uncharted: The Lost Legacy yang dipasarkan sejak 2017.

Pun tak mengherankan kalau jumlah penonton lebih banyak dari perkiraan, karena Uncharted hanya diputar di bioskop.

“Hasil ini merupakan bukti luar biasa lain atas selera pengalaman teatrikal yang dipertaruhkan Sony Picture. Tom Holland dan Mark Wahlberg sama-sama brilian,” papar Presiden Sony Pictures Motion Picture Group, Josh Greenstein, seperti dilansir CNN, Senin (21/2).

Harta Karun

Uncharted menceritakan Nathan Drake (Tom Holland) yang merupakan pemburu harta karun. Dikisahkan bahwa Nathan memiliki garis keturunan dari penjelajah kenamaan asal Inggris bernama Sir Francis Drake.

Dalam misi pemburuan, Nathan bekerja sama dengan Victor Sullivan (Mark Wahlberg). Sullivan juga merupakan seorang pemburu keberuntungan dan mentor Nathan.

Nathan dan Sully memulai perjalanan dengan mencuri salib emas yang terkait dengan kru Magellan. Mereka juga berupaya menemukan beberapa petunjuk tentang Sam Drake, kakak Nathan yang hilang.

Namun mereka harus berhadapan dengan Santiago Moncada yang merupakan keturunan terakhir keluarga Moncada. Juga terdapat karakter tentara sewaan Jo Braddock yang disewa keluarga Moncada.

Film yang disutradarai Ruben Fleischer ini mengambil lokasi syuting di Berlin, Spanyol dan beberapa negara Asia Tenggara.



Komentar
Banner
Banner