Dinas PUPR Kalsel

Uji Coba Sore Ini, Begini Kondisi Jembatan Alalak I Banjarmasin

apahabar.com, BANJARMASIN – Uji coba rekayasa Jembatan Alalak I Banjarmasin, rencananya dilaksanakan sore ini. Kemungkinan setelah…

Featured-Image
Kondisi Jembatan Alalak I Banjarmasin. Foto-Rizal Khalqi

bakabar.com, BANJARMASIN - Uji coba rekayasa Jembatan Alalak I Banjarmasin, rencananya dilaksanakan sore ini.

Kemungkinan setelah uji coba, jalan menuju Jembatan Alalak I itu akan segera dibuka.

Keberadaan Jembatan Alalak I itu digadang bakal memecah kemacetan yang terjadi di Handil Bakti dan Jalan Tembus Cemara, Banjarmasin.

Pantauan bakabar.com di lapangan, hingga kini masih ada pengerjaan pemasangan beton irigasi dilakukan pekerja.

Aspal di bagian atas jembatan pun sudah dikelupas untuk mengurangi beban mati jembatan.

Jika dibuka, pengoperasian jembatan akan terbatas di waktu-waktu sibuk, seperti pukul 07.00 hingga 09.00 Wita. Kemudian, disambung dari pukul 16.00 sampai 19.00 Wita.

Pembukaan jembatan itu merupakan buah dari Rapat Dengan Pendapat (RPD) DPRD Kalsel dengan Dinas Perhubungan dan Balai Jalan.

Awal Bulan lalu, anggota DPRD Kalsel juga sempat melakukan tinjauan kesiapan pembukaan jembatan.

Dewan melihat sebelumnya ada beberapa pengerjaan penguatan jembatan yang dilakukan.



Komentar
Banner
Banner