Kalsel

Treatment Tim Medis Tangani Pengidap Covid-19 di Kalsel, Dua Sembuh

apahabar.com, BANJARMASIN – Dari awal, para dokter dan ahli kesehatan telah mengerahkan segala upaya dalam memberikan…

Featured-Image
Juru bicara Gugus Tugas Pencegahan, Pengendalian dan Penanganan Covid-19 Kalsel. Foto-dok

bakabar.com, BANJARMASIN – Dari awal, para dokter dan ahli kesehatan telah mengerahkan segala upaya dalam memberikan tindakan medis kepada pasien Covid-19.

Termasuk penanganan di Kalsel. Setelah menjalani berbagai perawatan, dua pasien yang terkonfirmasi positif akhirnya dinyatakan sembuh belum lama ini.

“Tim dokter telah melakukan upaya-upaya terbaiknya dan juga menggunakan pengobatan-pengobatan yang terstandar sesuai dengan kebutuhan pasien,” ungkap Juru Bicara Covid-19 Kalimantan Selatan, Muslim dalam siaran persnya, kemarin sore.

Beberapa obat-obatan yang dikonsumsi dalam treatment tersebut di antaranya adalah Oseltamivir atau Tamiflu, salah satu obat yang sering digunakan untuk pencegahan dan pengobatan influenza.

Berikutnya adalah Chloroquine atau klorokuin. Mengutip alodokter.com, obat ini digunakan untuk mencegah dan mengatasi malaria.

Saat ini, klorokuin juga sedang diteliti dalam menangani infeksi virus Corona.

“Di antaranya memberikan obat-obat yang sesuai seperti Oseltamivir atau Tamiflu, Klorokuin, vitamin-vitamin dan nutrisi-nutrisi lainnya,” sebut Kepala Dinas Kesehatan Kalsel ini.

Tim Gugus Tugas sepenuhnya mempercayakan perawatan pasien kepada dokter dan tim kesehatan yang telah mengetahui secara persis penanganan yang akan diberikan.

Sejumlah rumah sakit ditunjuk sebagai rujukan untuk kasus Covid-19 ini yaitu RSUD Ulin Banjarmasin, RSUD dr HM Ansari Saleh Banjarmasin, RSUD Hadji Boejasin Pelaihari, RSUD Idaman Banjarbaru, dan RSUD Brigjend H Hasan Basri Kandangan.

Memasuki pekan ke tiga, kasus pertama pasien terkonfirmasi Covid-19 tidak menunjukkan perubahan yang signifikan.

Meski kondisinya stabil, namun setelah dilakukan serangkaian tes, hasilnya masih menunjukkan positif.

“Kita sudah melakukan tes beberapa kali. Kita tunggu untuk KS-Covid 01, mudah-mudahan hasil berikutnya lebih bagus atau hasil negatif,” papar Muslim.

Untuk itu, tim medis akan terus melakukan pengulangan tes dan tetap melakukan pengobatan-pengobatan hingga hasil laboratoriumnya menunjukkan penyembuhan atau negatif Covid-19.

Reporter : Musnita Sari
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner