bakabar.com, JAKARTA - Banyak berita menarik seputar teknologi yang dirangkum Top 3 Tekno selama sepekan ini.
Pertama ada dua model sepatu hasil kolaborasi Honda x Converse, lalu bocoran spek iPhone SE 4, hingga pilihan jam tangan G-Shock termurah di Indonesia.
1. Chuck Taylor All Star edisi Honda x Converse
Dua model sepatu langsung dihadirkan dalam kolaborasi Honda x Converse yakni, RS HI Black dan WP HI TRICO.
Keduanya hadir dalam basis seri Chuck Taylor All Star yang dikenal sebagai seri klasik dari brand berlogo bintang tersebut.
Kolaborasi ini, dalam rangka perayaan hari jadi pabrikan motor Honda di Jepang yang genap berusia 75 tahun.
Detail kedua sepatu Honda x Converse bisa disimak di sini.
2. Bocoran Spek iPhone SE 4
iPhone Special Edition (SE) 4 akan menjadi penerus iPhone SE 3 yang telah hadir pada Maret 2022 lalu.
iPhone SE 4 akan diposisikan sebagai ponsel murah Apple dengan berbagai pembaruan. Kabarnya ia akan dilengkapi Face ID, soket USB-C, layar OLED, hingga kamera utama 48 MP.
Rumor spek iPhone SE 4 dibocorkan oleh Macrumors belum lama ini. Selain itu calon ponsel baru Apple ini, akan mendukung jaringan 5G dan berbagai fitur menarik lainnya.
Detail informasi soal spek iPhone SE 4 bisa dibaca di sini.
3. Tiga Pilihan Jam Tangan G-Shock Termurah
Buat kamu para pecinta G-Shock, tak ada salahnya melirik tiga seri termurah yang dijual di Indonesia.
Harga jam tangan G-Shock murah ini, ditawarkan mulai Rp700 ribuan dengan spek dan ketahanan yang tak kalah dari seri-seri di atasnya.
Pilihan jam tangan G-Shock termurah hadir dalam basis seri DW-5600, DW-6900, dan DW-9052.
Silakan simak beberapa kelebihan arloji tersebut di sini.