Populer Tekno Sepekan

Top 3 Tekno: Harga Centang Biru FB dan IG, Realme 11 Pro hingga ROG Phone 7

Instagram dan Facebook yang bisa kita dapatkan 'centang biru' dengan cara membayar, menjadi kabar terpopuler untuk apahabarTekno dalam sepekan.

Featured-Image
Centang biru di aplikasi platform Instagram dan Facebook. (Foto: Gerbang Nalar)

bakabar.com, JAKARTA - Adanya kabar dari Instagram dan Facebook yang bisa kita dapatkan 'centang biru' dengan cara membayar, menjadi kabar terpopuler untuk apahabarTekno dalam sepekan terakhir.

Lalu, ada Realme 11 Pro 5G yang dilengkapi dengan teknologi kamera sebesar 200 MP, hingga dapat memberikan hasil gambar ciamik.

Terakhir, ada ponsel gaming dari Asus, yaitu ROG Phone 7 yang menggunakan Snapdragon 8 Gen 2, dijual dengan harga mulai dari Rp10 jutaan.

Apa saja spesifikasi yang dibawanya, lengkap dengan harganya? Berikut rangkuman dari Top 3 Tekno dalam sepekan terakhir:

Centang Biru Instagram dan Facebook Kini Bisa Dibeli

Sebagai perusahaan induk dari Instagram dan Facebook, kini Meta menawarkan sebuah layanan centang biru berbayar.

Layanan itu disebut dengan Meta Verified, sebuah layanan yang memungkinkan penggunanya dapat menggunakan centang biru dan keunggulan lainnya.

Baca Juga: Apple Pilih Kembangkan Perangkat Layar Gulung Ketimbang Ponsel Lipat

Layanan ini bisa didapatkan dengan membayar biaya langganan sebesar Rp 100 ribu per bulannya.

Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh calon pengguna Meta Verified. Apa saja syaratnya? Cek berita selengkapnya di sini

Realme 11 Pro 5G , Ponsel dengan Kamera 200 MP

Realme telah merilis Realme 11 Pro Series 5G, yang memiliki teknologi kamera 200 MP dan dapat melakukan Superzoom hingga 4 kali.

Ponsel ini dibalut dengan model Milan Luxury Design, yang dapat memancarkan aura premium kelas atas.

Baca Juga: iPhone 16 Pro Max Bakal Benamkan Kamera Zoom Super Telephoto

Adanya Leap-forward Camera pada ponsel ini mampu memberikan hasil jepretan yang sangat jernih dan detail.

Berapa harga ponsel terbaru ini? Cek berita selengkapnya di sini

Asus ROG Phone 7 Dijual Mulai dari Rp10 Jutaan, Apa Saja Nilai Lebihnya?

Asus merilis ROG Phone 7 yang dibanderol mulai dari Rp10 jutaan. Ponsel ini dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2, yang memberikan performa 15 persen lebih baik dari generasi sebelumnya.

ROG Phone 7 memiliki beberapa fitur, salah satunya AeroAcgtive Cooler 7 dilengkapi kipas yang berada di atas modul CPU untuk pendinginan aktif bertenaga AS dan elemen Peltier untuk performa pendinginan ekstra.

Baca Juga: Samsung S21 FE Rilis Pembaruan Juli 2023, Hadirkan Pengamanan Mumpuni

Selain itu, ada pemrosesan visual dari Pixelworks untuk akurasi warna.

Seperti apa spesifikasi lengkapnya? Cek berita selengkapnya di sini

Editor
Komentar
Banner
Banner