bakabar.com, JAKARTA - Upaya Chelsea dalam mendatangkan bek kanan Lyon, Malo Gusto di bursa transfer Januari kemungkinan akan menemui jalan buntu.
Kondisi itu terjadi setelah presiden Lyon, Jean-Michel Aulas menegaskan Malo Gusto akan tetap bersama klubnya saat ini dan tidak akan bergabung dengan Chelsea di bursa transfef Januari.
"Saya dengan senang hati menjelaskan bahwa Malo Gusto yang adalah salah satu talenta besar Lyon, akan terus bermain untuk Lyon hingga paling tidak 30 Juni 2023," kata Aulas seperti dikutip dari ESPN.
Chelsea menawar bek Prancis U-21 itu dengan harga 20 juta euro, tetapi Lyon menolak menurunkan harga yang mereka tetapkan, yaitu 40 juta euro.
Baca Juga: Jelang Arsenal Vs Man City; Pep: Jika Sabar, Arteta Pasti Jadi Pelatih City
Bek berusia 19 tahun itu akan habis masa kontraknya dengan Lyon pada Juni 2024. Dirinya sudah menyepakati persyaratan pribadi dengan Chelsea untuk kontrak enam setengah tahun.
Sumber-sumber mengatakan kepada ESPN bahwa pembicaraan masih berlangsung antara kedua klub sampai Kamis waktu setempat.
Aulas berusaha menekan Chelsea agar menaikkan tawaran mendapatkan Gusto, sementara Lyon juga sudah mau melepas pemain ini dalam status pinjaman hingga akhir musim tapi ditolak Chelsea.
Gusto sudah 47 kali membela Lyon, termasuk beberapa pertandingan Eropa dan dia juga terus dicermati pelatih timnas Prancis Didier Deschamps.
Pemain muda itu menempati posisi bek kanan yang sangat berorientasi menyerang, dengan kecepatan tinggi dan kemampuannya dalam melepaskan umpan akurat.