Kalsel

Tingkatkan Profesionalisme Advokat, DPC Ikadin Banjarmasin Gelar RAC ke-7

apahabar.com, BANJARMASIN – Dewan Pimpinan Cabang Ikatan Advokat Indonesia (DPC Ikadin) Banjarmasin menggelar Rapat Anggota Cabang…

Featured-Image
Ketua DPC Ikadin Banjarmasin periode 2015 – 2019, Edi Sucipto (tengah) dan Ketua Pelaksana RAC-VII, Muhammad Pazri (kanan). Foto-apahabar.com/Musnita Sari

bakabar.com, BANJARMASIN – Dewan Pimpinan Cabang Ikatan Advokat Indonesia (DPC Ikadin) Banjarmasin menggelar Rapat Anggota Cabang (RAC) ke-VII di Hotel Best Western, Sabtu (12/9).

Kegiatan ini digelar untuk meningkatkan profesionalitas peran advokat dalam menjalankan profesinya. “Tujuan lainnya adalah menyatukan para advokat di Banjarmasin dan Kalsel. Ada lebih 100 advokat yang menghadiri,” ucap Ketua Pelaksana RAC-VII, Muhammad Pazri kepada awak pers.

Ada dua agenda yang dibahas dalam rapat kali yaitu pertanggungjawaban DPC Ikadin periode 2015-2019 dan pemilihan ketua untuk periode 2020-2024. “Sebenarnya panitia sudah menyiapkan dari akhir tahun lalu, tapi terkendala karena adanya Covid-19, ” lanjutnya

Memasuki era tatanan baru, RAC kembali digelar agar dapat menjalankan kembali urusan yang tertunda. Kemudian, agar para advokat dapat berkontribusi dengan penegak hukum yang ada di Kalsel.

Disebutkannya, ada 4 kandidat yang menjadi calon ketua DPC Ikadin periode berikutnya yaitu Edi Sucipto, Fauzan Ramon, Syahrani dan Muhammad Pazri.

Terpilih kembali menjadi kandidat dalam pencalonan, Edi Sucipto mengaku akan melanjutkan program-program Ikadin yang sempat tertunda sebelumnya. Apalagi, Ikadin Banjarmasin membawahi sekitar 240 advokat. Seluruh anggota Ikadin kata dia harus bersikap profesional dan mandiri dalam menjalani profesinya.

“Banyak program yang belum terlaksana. Untuk itu, kita ingin membenahi kembali. Ikadin harus mandiri agar bisa disegani oleh penegak hukum yang lain,” pungkas dia.

Editor: Syarif



Komentar
Banner
Banner