Pemkot Banjarbaru

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Pemkot Banjarbaru Jalin Kerja Sama dengan Sekolah di London

Wali Kota Banjarbaru, M. Aditya Mufti Ariffin bersama Kepala SKPD terkait melakukan kunjungan kerja ke London, Inggris, Jumat (22/9). 

Featured-Image
Kunjungan kerja Pemkot Banjarbaru ke salah satu sekolah di Kota Cambridge. Foto : Media Center Banjarbaru

bakabar.com, BANJARBARU - Wali Kota Banjarbaru, M. Aditya Mufti Ariffin bersama Kepala SKPD terkait melakukan kunjungan kerja ke London, Inggris, Jumat (22/9). 

Mereka membawa misi program inovasi pendidikan berupa pemberian beasiswa bagi guru dan murid di Kota Banjarbaru.

Program itu dibahas dalam rapat yang digelar di salah satu sekolah di Kota Cambridge. 

"Alhamdulillah hari ini kami menggelar rapat dan diterima secara langsung oleh Sir Wayne Marshal yang merupakan kepala sekolah dari Andrew’s College di Kota Cambridge," kata Aditya.

Baca Juga: Polisi Ungkap Kronologis Kecelakaan Maut di Kegubernuran Kalsel

Baca Juga: Pembangunan Training Center Timnas Indonesia di IKN Dimulai, Ditarget Rampung 6 Bulan

Ada beberapa kesepakatan yang terjalin melalui rapat tersebut. Salah satunya soal peningkatan sektor pendidikan di Ibu Kota Provinsi (IKP) Kalsel, khususnya terkait kerja sama pendidikan dan pendalaman informasi berkaitan beasiswa guru dan murid sesuai program di Kota Idaman.

"Di antaranya ialah pemberian beasiswa untuk guru, peningkatan potensi bahasa inggris di sekolah Banjarbaru, pemberian beasiswa untuk siswa - siswi Banjarbaru serta program kerjasama sekolah, setahun di Banjarbaru dan dua tahun di Inggris," rincinya.

Program yang terfokus pada peningkatan kemampuan berbahasa Inggris bagi guru, tenaga kependidikan hingga para pelajar ini memang telah lama direncanakan Aditya. 

Selain di Kota Cambridge, kerja sama juga dijalin Pemerintah Kota Banjarbaru di Kota Birmingham.

Aditya menegaskan sektor pendidikan di Kota Banjarbaru telah menjadi salah satu dimensi yang sangat melekat dan selalu disematkan sebagai wajah kota itu sendiri, sehingga melalui program ini ke depannya tenaga pendidik dan pelajar di Banjarbaru dapat fasih berbahasa Inggris.

"Kita ingin meningkatan kualitas sumber daya manusia di Banjarbaru, khususnya para generasi muda, sehingga memiliki daya saing karena mereka akan memiliki sertifikasi sekolah internasional," tandasnya.

Keberangkatan Wali Kota Aditya bersama rombongan ke Inggris telah melalui persetujuan dari Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di London, termasuk adanya lampu hijau dari Kementrian Dalam Negeri hingga Kementrian Luar Negeri.

Sebagai informasi, pada Agustus lalu, Aditya didampingi Kepala Dinas Pendidikan Dedy Sutoyo telah resmi meluncurkan program strategis dan inovasi pendidikan bertajuk "Authorized Cambridge English School".

Bertepatan dengan peluncuran program, tercatat sebanyak 50 guru bahasa Inggris akan mengikuti program ini.

Editor
Komentar
Banner
Banner