bakabar.com, BANJARBARU – Warga Landasan Ulin Banjarbaru dibuat heboh penemuan mayat perempuan, M (42) di sebuah bedakan, Rabu (4/8).
Tepatnya di Jalan Kasturi Kelurahan Syamsudin Noor Kecamatan Landasan Ulin, Rabu (4/8) sekitar pukul 10.00 WITA.
Ihwal kejadian ini dibenarkan oleh Kapolsek Banjarbaru Barat Kompol Andri Hutagalung.
Diceritakannya, awal penemuan mayat itu dari kabar tukang sayur langganan korban yang rutin mengirim sayur ke rumah bedakannya.
Lalu, dilihatnya, korban dalam keadaan tidak sadarkan diri tergeletak di lantai rumah bedakan.
Singkat cerita, saksi mengabarkan kejadian tersebut ke pemilik bedakan dan warga sekitar. Selanjutnya salah satu warga mengabarkan kejadian itu melalui Aplikasi Cangkal Polres Banjarbaru.
“Saat personel Polsek Banjarbaru Barat datang ke TKP, menemukan korban dalam keadaan tidak sadarkan diri di lantai. Disimpulkan korban telah meninggal dunia dengan luka busuk di sepertiga bagian tubuh karena riwayat penyakit diabetes yang dideritannya selama bertahun-tahun,” ujar Kapolsek.
Kemudian, lanjut dia, saat dilakukan olah TKP lanjutan oleh Unit Identifikasi Sat Reskrim Polres Banjarbaru disimpulkan tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.
“Dan penyebab kematian korban dari penyakit diabetes yang dideritannya,” ungkapnya.
“Korban tinggal sendirian di rumah bedakan selama bertahun – tahun dan merawat penyakit diabetes sendiri,” tutupnya.
Usai itu, jenazah korban dibawa ke rumah mantan mertuanya di Jl Golf Kelurahan Landasan Ulin Utara Kecamatan Liang Anggang Kota Banjarbaru untuk dilakukan proses pemakaman.