Sport

Timnas U-19 Indonesia Batal ke Prancis, Ini Rapor Anak Asuh Shin Tae-yong Selama TC di Kroasia

apahabar.com, JAKARTA – Timnas U-19 Indonesia batal mengikuti Turnamen Toulon di Prancis November 2020 karena situasi…

Featured-Image
Skuat Timnas U-19 Indonesia melakukan persiapan untuk menghadapi dua laga uji coba melawan Bosnia Herzegovina. Foto-PSSI

bakabar.com, JAKARTA – Timnas U-19 Indonesia batal mengikuti Turnamen Toulon di Prancis November 2020 karena situasi pendemi negeri itu mengalami peningkatan.

Pembatalan ini membuat Program latihan Timnas Indonesia U-19 yang telah disusun pelatih Shin Tae-yong pun bakal berubah lagi.

Sebelumnya, pasukan Garuda Muda dijadwalkan bertolak ke Prancis usai menjalani pemusatan latihan intensif selama dua bulan di Kroasia.

BACA JUGA :Ketum PSSI Tergetkan Timnas U-20 Masuk Piala Dunia

BACA JUGA :Hasil Akhir El Clasico Barcelona vs Real Madrid, Selebrasi Sergio Ramos Mengingatkan Cristiano Ronaldo

BACA JUGA :Hasil Liga Europa AC Milan vs Celtic 3-1, Hauge Sumringah Sumbang Gol Perdana untuk Klub Barunya

“Ya, kami tidak jadi ke Prancis dan mungkin akan ada perubahan. Mau tidak mau kami akan merubah kembali program yang sudah direncanakan. Karena situasi pandemi semuanya tidak berjalan normal,” kata asisten pelatih Timnas U-19 Nova Arianto melalui pesan singkat, Senin (26/10/2020/) sebagaimana dilansir dari CNNIndonesia.com.

Timnas U-19 tak jadi ke Prancis karena gelaran Toulon Turnamen yang rencananya bakal diikuti tim besutan Shin Tae-yong itu dibatalkan.

Pihak penyelenggara terpaksa membatalkan turnamen tersebut karena perkembangan Covid-19 di Prancis masih tinggi.

img

Pelatih Timnas Indonesia U19 Shin Tae-yong memberikan arahan kepada para pemain Timnas U19 saat latihan di Kroasia, Rabu (9/9/2019). Foto-PSSI.org

Panitia penyelenggara menyampaikan secara resmi pembatalan turnamen melalui situs resmi mereka, Sabtu (24/10/2020). Sebelum dibatalkan, panitia juga telah menunda jadwal penyelenggaraan yang biasanya digelar pertengahan tahun.

Sementara itu, Nova belum dapat memastikan perubahan program yang bakal diberikan kepada Timnas U-19 selanjutnya. Segala perubahan program bakal diumumkan langsung oleh Shin Tae-yong.

HALAMAN
123
Komentar
Banner
Banner