Kalsel

Tiga Titik Api di Kalsel Berhasil Dipadamkan

apahabar.com, BANJARMASIN – Dua hari kedatangannya heli water bombing ke Kalsel, sudah mulai beroperasi. Tiga titik…

Featured-Image
Ilustrasi helikopter water bombing. Foto-net.

bakabar.com, BANJARMASIN – Dua hari kedatangannya heli water bombing ke Kalsel, sudah mulai beroperasi. Tiga titik api di Kalsel pun berhasil dipadamkan.

“Dalam dua hari terakhir, satu helikopter telah kita operasikan untuk memadamkan api di tiga lokasi di Kalsel,” ucap Kepala Pelaksana BPBD Kalsel, Wahyuddin kepada bakabar.com, Jumat (26/7) pagi.

Berdasarkan laporan warga tiga titik api itu memang sulit dijangkau. Lantas, ketiga titik itu pun jadi sasaran bom air, salah satu dari dua helikopter berjenis berjenis MI 8 dan Kamov KA 32T tersebut.

“Pokoknya helikopter diturunkan hanya untuk lokasi kebakaran yang susah diakses oleh BPK,” ungkapnya.

Tiga lokasi itu, di antaranya di sekitar Perkantoran Pemerintah Provinsi Kalsel di Banjarbaru dengan luas kurang dari 1 hektar. Selanjutnya, Kiram Park Kabupaten Banjar dengan luas lahan terbakar kurang lebih 1 hektar. Dan terakhir Kabupaten Tapin, seluas kurang lebih 3 hektar.

“Di Tapin kemarin lahan terbakar cukup luas. Sehingga proses pemadam kurang lebih 1 jam,” cetusnya.

Untungnya, pada tiga lokasi kebakaran itu tak termasuk lahan gambut. Sehingga proses pemadaman pun dinilai singkat.

Sebelumnya, dua heli yang datang pada Selasa (23/7) kemarin. Dengan durasi terbang mencapai 3 sampai 4 jam sekali terbang.

Baca Juga:Kemarau Tiba, Kalsel Usulkan 10 Heli Water Bombing

Baca Juga: Menghadapi Kemarau, Alat Pemantau Kualitas Udara Banjarmasin Rusak

Reporter: Muhammad Robby
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin



Komentar
Banner
Banner