bakabar.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD mengaku hanya diminta Prabowo Subianto untuk berceramah di Hambalang, Bogor.
Hal ini disampaikan Mahfud usai menerima kunjungan dari Prabowo Subianto di rumah dinasnya di Jalan Denpasar, Jakarta Selatan, Selasa (25/4).
Baca Juga: Safari Politik Prabowo ke Mahfud MD, Lamar Jadi Cawapres?
Mahfud juga mengeklaim pertemuan dengan Prabowo tak membahas isu politik maupun konfigurasi politik menuju Pemilu 2024.
"Saya minta beliau kasih tausiah nanti di Hambalang," kata Prabowo.
Lalu permintaan Prabowo disambut Mahfud yang akan berbalas kunjungan sekaligus memberikan ceramah di Hambalang, Bogor, Jawa Barat.
Baca Juga: Prabowo Dihadiahi Buku Usai Sambangi Wapres ke-6 Try Soetrisno
"Jadi hanya lebaran tadi, terimakasih anda semua di sini, saya kira tadi ada apa ini haha, Saya mau main ke Hambalang juga," timpal Mahfud.
Lebih lanjut kedua menteri Jokowi ini enggan menguak pembahasan terkait politik dalam safari Prabowo ke sejumlah tokoh hari ini.
Kemudian, Prabowo diinformasikan akan melanjutkan lawatan politiknya ke Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy dan Wakil Presiden Maruf Amin.