bakabar.com, PELAIHARI - di tahun politik, Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Andi Rian Djajadi meminta semua elemen masyarakat untuk terus merawat kebersamaan antar sesama agar pesta demokrasi berjalan damai dan kondusif.
"Harus menjaga stabilitas keamanan dan solidaritas kita beragam suku, agama yang kita miliki harus kita rawat. Agar kita tidak rugi sendiri. Makanya komunikasi dan koordinasi yang insentif sangat diperlukan," tandas Kapolda Kalsel saat silaturahmi dengan Forkopimda, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan seluruh Etnis di Tala, Rabu (28/12/2022) di Aula Joglo Wicaksana Polres Tala.
Memasuki tahun politik atau pemilu 2024 adalah momentum untuk terus menjalin komunikasi semua elemen terkait. Dengan selalu berkomunikasi dan sinergitas maka pesta demokrasi berjalan dengan baik dan lancar.
"Tokoh agama tokoh masyarakat dan semua suku bangsa bersatu maka kita semua akan merasakan dampak baiknya," katanya.
Ia bilang Kabupaten Tanah Laut salah satu daerah yang begitu sangat kondusif selama ini. Semua tokoh masyarakat, dan agama yang tergabung dalam semua etnis suku selalu mengedepankan komunikasi dan sinergitas.
"Itulah mengapa kabupaten Tanah Laut selama ini mampu menjaga ketertiban umum di masyarakat. Jadi mari terkira rawat kebermaan ini," papar putra Bugis ini.
Kepolisian, sambung Kapolda, akan terus berupaya bekerja dengan baik untuk mengayomi dan memberikan rasa aman kepada masyarakat.
"Ini menjadi komitmen kepolisian. Bahwa saya selaku pimpinan daerah kepolisian akan berusaha untuk terus memperbaiki kinerja dan citra kepolisian," katanya.
Irjen Pol Andi Rian Djajadi sendiri pascadilantik jadi Kapolda Kalimantan Selatan rajin melakukan kunjungan kerja ke daerah. Semua tokoh Agama, tokoh masyarakat, tokoh adat di daerah didatangi untuk menjalin silaturahmi dan komunikasi.
Tak Hanya itu Kapolda Kalimantan Selatan juga aktif memberikan berbagai program bantuan sosial bagi masyarakat yang kurang mampu.