DPRD Tanah Bumbu

Tahun Depan Belasan Santri Tanah Bumbu Akan Mondok di Hadramaut

Ketua DPRD Tanah Bumbu, Andrean Atma Maulani, mendukung program Bupati Zairullah Azhar menjadikan Tanah Bumbu sebagai Kota Serambi Madinah.

Featured-Image
Ketua DPRD Tanah Bumbu, Andrean Atma Maulani. Foto-apahabar.com/Syahriadi.

bakabar.com, BATULICIN - DPRD Tanah Bumbu akan mengalokasikan anggaran untuk program beasiswa santri ke Tarim, Hadramaut, Yaman. 

Program ini akan mulai berjalan pada 2024. Rencananya, sudah ada 12 santri dari 12 kecamatan yang akan berangkat ke kota seribu wali tersebut. 

"Insyaallah tahun 2024 akan kita mulai program ini," kata Ketua DPRD Tanah Bumbu, Andrean Atma Maulani, di Batulicin, (27/6).

Baca Juga: Pemkab Tanah Bumbu Keluarkan Edaran Iduladha Tanpa Sampah Plastik

Baca Juga: Berada di Segitiga Emas, Tabalong Rawan Peredaran Narkotika

Program ini merupakan bentuk dukungan untuk mewujudkan Kota Serambi Madinah yang digagas Bupati Zairullah Azhar. 

"Insyaallah program ini akan berjalan dan mewujudkan Tanah Bumbu sebagai kota Serambi Madinah," yakinnya.

Andre menambahkan program tersebut hanya salah satu program dari berbagai macam program yang dijalankan untuk mewujudkan Tanah Bumbu sebagai kota Serambi Madinah.

"Ini hanya salah satu bagian program yang relatif kecil dari berbagai macam program Pak Bupati. Dan saya meyakini ini pasti mendapatkan manfaat yang besar bagi masa depan agama dan Tanah Bumbu. Dan Bupati pasti mendukung penuh dengan program ini," pungkasnya.

Editor


Komentar
Banner
Banner