Tak Berkategori

Subuh Hari, Tiga Rumah di Samarinda Ludes Terbakar

apahabar.com, SAMARINDA – Tiga rumah di Jalan Otto Iskandardinata Gang Keluarga, Samarinda, Kaltim, ludes terbakar, Sabtu…

Featured-Image
Situasi kebakaran terjadi di Samarinda, Kaltim, disaat warga tengah terlelap tidur. Foto-apahabar.com/Istimewa

bakabar.com, SAMARINDA – Tiga rumah di Jalan Otto Iskandardinata Gang Keluarga, Samarinda, Kaltim, ludes terbakar, Sabtu (11/9) subuh sekira pukul 03.25 Wita.

Api muncul diduga karena arus pendek listrik dari salah satu rumah warga.

Api dengan cepat membakar rumah warga berkontruksi kayu. Warga yang tengah terlelap tidur pun mendadak panik dan langsung berhamburan keluar rumah.

“Ada orang teriak-teriak api, kami kaget. Lagi tidur jadi pada terbangun dan keluaran semua. Ternyata api sudah besar apinya,” tutur Yeni, salah seorang korban.

Beruntung petugas pemadam kebakaran dibantu cuaca hujan deras yang turun kala itu. Kobaran api pun perlahan padam, namun kepulan asap yang tebal menyulitkan petugas.

“Api bisa dipadamkan tapi sempat kesulitan karena asap tebal,” ujar salah seorang petugas damkar.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Sedikitnya 7 unit pemadam kebakaran terjun ke lokasi kejadian untuk membantu memadamkan api. Hingga pukul 04.45 Wita api pun berhasil dipadamkan. Dari pendataan petugas, sebanyak 4 KK, 16 jiwa kehilangan tempat tinggal.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran, namun jajaran kepolisian akan melakukan olah TKP di lokasi kejadian. Diketahui tiga rumah yang terbakar yakni 1 rumah tinggal, 1 rumah bangsalan 2 pintu dan 1 tempat usaha.



Komentar
Banner
Banner