KTT Ke 42 ASEAN

SPKLU di KTT ASEAN, PLN: Karena Semua Delegasi Gunakan Mobil Listrik

Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo sebut kehadiran Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) dalam KTT ASEAN ini sangat penting.

Featured-Image
Direktur utama PT PLN (Persero) saat apel Siaga PLN jelang lebaran, Rabu (5/4). (Foto: apahabar/Leni)

bakabar.com, JAKARTA - Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo menegaskan kehadiran Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) pada gelaran KTT ASEAN 2023 sangat penting. Kehadiran SPKLU di Labuan Bajo diperlukan untuk mendukung kelancaran jalannya konferensi yang seluruh kendaraannya menggunakan mobil listrik.

"Karena mobilisasi seluruh delegasi, pengamanan, dan operasional akan menggunakan kendaraan listrik," kata Darmawan, Minggu (7/5).

Darmawan menjelaskan, pihaknya telah menyediakan 108 SPKLU untuk memenuhi kebutuhan daya listrik bagi 271 unit kendaraan.

"Semua SPKLU telah siap. Untuk operasionalnya, kami akan terus berkoordinasi, khususnya dengan Paspampres dalam mengatur pelaksanaan pengisian daya kendaraan listrik," ujar Darmawan.

Baca Juga: KTT ASEAN 2023 di Labuan Bajo, PLN Siagakan 580 Personel Terampil

Sementara itu, Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi mengungkapkan hal serupa. SPKLU PLN yang berada di Kantor Bupati Manggarai Barat telah siap untuk digunakan untuk membantu pengisian daya kendaraan listrik para delegasi KTT ASEAN.

"Tadi sudah kami cek SPKLUnya dan sudah kami coba langsung untuk mengisi daya kendaraan listrik. Semuanya berfungsi dengan baik. Pengisiannya juga mudah dan sangat cepat," ujar Edistasius.

Sebelumnya, PLN memastikan keandalan listrik di semua lokasi penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN dan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU). 

"Tadi saya sudah mengecek venue utama dan SPKLU. Saya pastikan pada hari ini, seluruh infrastruktur kelistrikan untuk mendukung KTT ASEAN telah siap digunakan 100 persen," kata Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo, Minggu (7/5).

Baca Juga: Selama KTT ASEAN, PLN Siap Suplai Daya 282 Kendaraan Listrik Delegasi

Dalam penerapannya, PLN melakukan skema listrik tanpa kedip atau Zero Down Time (ZDT) lewat pasokan berlapis. Hal itu dikhususkan untuk venue prioritas seperti Hotel Meruorah Komodo, Ayana Resort, Hotel Laprima, Sudamala Resort Komodo, Hotel Plataran Komodo, Mice Tanamori, Bandar Udara Komodo, Hotel Sylvia, Puncak Waringin, media center, dan lokasi fasilitas pendukung lainnya.

"Kami mengecek seluruh infrastruktur kelistrikan mulai dari jaringan dan gardu listrik, Uninteruptible Power Supply (UPS), SPKLU, sampai pada ruangan-ruangan yang akan digunakan oleh kepala negara," ujar Darmawan.

Selain itu, Darmawan juga sudah bertemu dengan Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi di Kantor Bupati Manggarai Barat. Darmawan mengungkapkan kolaborasi antara PLN dan Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat merupakan wujud nyata dalam mempersiapkan infrastruktur kelistrikan yang andal untuk mendukung KTT ASEAN.

"Kami sangat berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat yang telah bahu-membahu bersama PLN untuk menyukseskan gelaran KTT ASEAN ini. Salah satunya, dalam penyediaan lahan untuk peralatan kelistrikan dan SPKLU di halaman kantor Bupati," tutur Darmawan.

Editor
Komentar
Banner
Banner