DPRD Kalsel

Soal Dana Porprov Kalsel 2022, Sekdaprov Akan Sesuaikan Keperluan dan Kemampuan

apahabar.com, BANJARMASIN – Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Selatan Roy Rizali Anwar ikut bersuara soal minimnya dana…

Featured-Image
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Roy Rizali Anwar. Foto-Istimewa.

bakabar.com, BANJARMASIN – Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Selatan Roy Rizali Anwar ikut bersuara soal minimnya dana hibah untuk pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalsel ke XI di Hulu Sungai Selatan 2022.

Roy mengaku akan mengevaluasi keperluan dana dan menyesuaikan kemampuan Pemprov untuk Porprov ke XI di HSS 2022 nanti.

“Nanti kita evalusai, keperluan untuk Porprov itu berapa sih? Kemudian kemampuan keuangan kita berapa?” kata Roy, Selasa (14/12).

Untuk perhelatan empat tahunan itu Pemprov pun berharap kolaborasi iuran keuangan dengan daerah yang menjadi tuan rumah Porprov.

“Kalau perlu tambahan anggaran, selama kemampuan daerah mampu kita tambah,” janji Roy.

Sementara itu, Kepala Dispora Provinsi Kalsel Hermansyah ketika ditanya soal ini, mengaku belum mengetahui berapa nilai pasti dana hibah yang akan digelontorkan untuk Porprov mendatang.

“Akan kami koordinasikan dulu dengan pimpinan, karena masih tahap review di Kemendagri. Masih menunggu bagaimana hasilnya dari pimpinan,” ucap Herman.

Sebelumnya DPRD Kalimantan Selatan bakal memperjuangkan dana hibah untuk Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalsel ke XI yang akan digelar Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) pada 2022. Respon tersebut keluar setelah Pemprov Kalsel hanya memberikan Rp2,5 miliar APBD untuk even olahraga tersebut.

Angka Rp2,5 miliar disebut sangat sedikit jika dibandingkan dengan dana yang dikeluarkan Pemprov Kalsel pada Porprov di Kabupaten Tabalong 2017. Kala itu, Pemprov menghibahkan Rp10 miliar lebih APBD Kalsel.



Komentar
Banner
Banner