bakabar.com, BANYUWANGI - Siswi SD Negeri 1 Mojopanggung, Aldhea Azarina Bharata mempersembahkan prestasi level dunia.
Gadis yang masih duduk di bangku kelas 6 tersebut mampu membawa pulang 2 medali emas dalam ajang Maia Internasional Karate Open (MIKO) yang berlangsung di Portugal, 2 sampai 3 Desember 2023.
Dua medali emas tersebut dipersembahkan Dhea dari kelas Kumite +40 kilogram female dan Kata perorangan putri U10–11.
Baca Juga: Bikin Bangga! Petarung Indonesia Pecundangi Juara Muay Thai 49 Kali
Perempuan yang akrab disapa Dhea itu mewakili tim Indonesia bersama 16 pelajar lainnya dari berbagai daerah di tanah air.
Prestasi moncer ini tak hanya membanggakan Banyuwangi, namun juga Indonesia. Meski begitu, perjalanan Dhea mendapat juara dunia tak berjalan secara instan.
"Saya hampir setiap hari latihan, harus konsen latihannya," ujar Dhea secara singkat kepada bakabar.com.
Baca Juga: Ciptakan Sejarah di UFC, Jeka Saragih Ingin Curhat ke Presiden Jokowi
Sementara itu, pelatih karate Dhea Firda Dian Pramana mengatakan, sebelum berangkat ke Portugal Dhea dilatih setiap hari.
Pasalnya, kejuaraan ini tidak main-main, bukan hanya antar kabupaten atau provinsi, tetapi dunia. "Dhea saya telpon setiap hari, untuk menguatkan mentalnya," ucap Firda.