Kalsel

Sinergi TNI-Polri, Masyarakat Terdampak Covid-19 di Kabupaten Banjar Dibantu Sembako

apahabar.com, MARTAPURA – Untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19, TNI-Polri salurkan bantuan sembako kepada…

Featured-Image
Anggota bhabinkamtibmas Polres Banjar saat menyerahkan bantuan kepada masyarakat terdampak pandemi Covid-19. Foto-Humas Polres Banjar for apahabar.com

bakabar.com, MARTAPURA – Untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19, TNI-Polri salurkan bantuan sembako kepada masyarakat di Kabupaten Banjar, Jumat (16/7).

Pelepasan rombongan Bhabinkamtibmas Polres Banjar dan Babinsa Kodim 1006/Martapura ini dilakukan langsung oleh Kapolres Banjar, AKBP Andri Koko Prabowo.

Andri mengatakan bantuan tersebut ditujukan kepada kelompok masyarakat yang paling rentan, seperti warung-warung kecil, pedagang kaki lima, buruh hingga masyarakat miskin.

Untuk bantuan yang disalurkan tersebut, di antaranya adalah beras, minyak goreng, mie instan dan bahan pokok lainnya.

Menurut Andri, Covid-19 di Indonesia terus meningkat dan dapat membahayakan keselamatan masyarakat, sehingga perlunya pemberlakuan pembatasan-pembatasan.

“Mengingat perkembangan penyebaran Covid-19 di seluruh Indonesia saat ini masih terus menunjukan tren peningkatan yang signifikan, sehingga dalam upaya pengendaliannya pemerintah telah memberlakukan PPKM di seluruh wilayah Indonesia, baik PPKM Mikro sesuai zonasi,” ujarnya.

Lebih jauh, AKBP Andri mengatakan, PPKM diperketat berdasarkan asesmen level pandemi, hingga PPKM Darurat yang diberlakukan pada 139 kabupaten/kota di Indonesia.

“Dalam hal ini, sebagai bentuk kepedulian TNI-Polri terhadap berbagai permasalahan dan kesulitan masyarakat menghadapi situasi saat ini, maka kami melaksanakan kegiatan pembagian bansos [bantuan sosial] guna membantu warga yang mengalami dampak Covid-19,” jelasnya.

Sementara itu salah satu penerima bansos, Arkani, mengungkapkan jika dirinya sangat merasa terbantu dengan bantuan yang diberikan oleh personel TNI-Polri.

“Alhamdulillah, saya sangat berterima kasih kepada bapak-bapak petugas, karena memang di saat pandemi ini pemasukan sangat menurun, dan bahkan sangat sulit,” ungkapnya.

Dengan bantuan yang disalurkan tersebut, dia mengaku sangat membantu keluarganya.



Komentar
Banner
Banner