Relax

Simak! Tips Mengelola Uang THR dengan Bijak Jelang Lebaran

apahabar.com, BANJARMASIN – Salah satu hal yang dinantikan selama bulan Ramadan adalah pemberian Tunjangan Hari Raya…

Featured-Image
Ilustrasi THR. Foto-net

bakabar.com, BANJARMASIN – Salah satu hal yang dinantikan selama bulan Ramadan adalah pemberian Tunjangan Hari Raya (THR).

Menjelang Hari Raya Idul Fitri, perusahaan tempat Anda bekerja biasanya akan memberikan THR.

THR diberikan selambat-lambatnya seminggu sebelum lebaran.

Tips Mengelola Uang THR

Dilansir dari Haibunda.com, menurut seorang financial planner, Rista Zwestika, ada lima tips mengelola uang THR dengan bijak. Simak di bawah ini:

1. List Daftar Kebutuhan

Hal pertama yang dilakukan seusai mendapatkan uang THR adalah menuliskan terlebih dahulu daftar kebutuhan untuk Hari Raya Idul Fitri.

“Contohnya membayar THR karyawan atau orang-orang yang bekerja dengan kita. Kemudian untuk zakat fitrah, sedekah, atau memberi tunjangan untuk keluarga atau THR untuk keponakan atau saudara,” ujar Rista Zwestika dilansir dari Haibunda.com, Jumat (15/4).

“Atau beli baju baru, atau untuk biaya mudik karena tahun ini kita diizinkan untuk mudik. Itu yang pertama, list dulu semua kebutuhan di hari raya apa saja sih,” imbuhnya.

2. Dana Darurat

Uang THR juga bisa dialokasikan sebagai dana darurat.

“Pada saat ini ada kemungkinan kalau tadi sudah dilist kebutuhannya itu apa, THR bisa untuk dana darurat kalau memang dari awal enggak punya dana darurat. Atau sejak COVID-19 pos dana daruratnya terpakai. Jadi, nanti THR-nya bisa dimasukkan ke sana,” jelasnya.

3. Membayar Utang

Hal yang diutamakan saat mendapatkan THR, salah satunya juga membayarkan utang. Semakin cepat utang dilunasi, maka semakin mudah untuk mengatur keuangan.

“Uang THR bisa digunakan untuk membayar utang-utang. Kalau misal kita punya tunggakan atau utang-utang yang sebenarnya kita mampu membayarkan dengan jatah THR tersebut ya enggak apa-apa juga agar utangnya lebih cepat dilunasi,” pungkasnya.

4. Membayar Pengeluaran Tahunan

Setelah membayarkan utang, uang THR juga dapat dialokasikan sebagai dana pembayaran pengeluaran tahunan.

“Uang THR juga bisa digunakan untuk membayarkan biaya yang kita keluarkan per tahun. Misalnya PBB rumah, pajak kendaraan, atau uang pangkal sekolah anak. Kan bulan Juni sudah mulai ada bayaran,” jelasnya.

5. Investasi

Jika sudah tak memiliki utang dan dana darurat terpenuhi, uang THR bisa digunakan sebagai modal untuk melakukan investasi.

“Bisa juga digunakan untuk investasi. Kalau misal ternyata tadi sudah disisihkan untuk biaya mudik dan lain-lain, kemudian untuk pelunasan utang atau dana darurat, untuk bayar pengeluaran-pengeluaran per tahun, bisa juga kita plot-kan untuk investasi atau tabungan,” papar Rista.

“Jadi jangan sampai uang THR ini jadi benar-benar habis karena kan setelah dapat THR nanti dapat gaji lagi kan secara bersamaan,” sambungnya kemudian.



Komentar
Banner
Banner