Kalsel

Serius Bangun Minat Baca di Kalsel, Fiersa Besari Diagendakan Hadir di Perpus Palnam

apahabar.com, BANJARMASIN – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalsel semakin serius membangun gerakan minat baca di…

Featured-Image
Fiersa Besari.Foto-dok apahabar.com

bakabar.com, BANJARMASIN – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalsel semakin serius membangun gerakan minat baca di tahun 2020. Berbagai nama besar penulis atau pegiat literasi diagendakan hadir di Perpustakaan Palnam (Jl A yani kilometer 6 Banjarmasin) untuk berbagi ilmu kepada masyarakat Kalsel.

Dari daftar nama tersebut, Fiersa Besari menarik perhatian. Penyanyi dan penulis buku tersebut dijadwalkan merapat ke Aula Dispersip Kalsel. Namun, mengenai tanggal kedatangan masih dipublikasikan, mengingat padat jadwal manggung Fiersa.

“Iya benar Fiersa Besari kemungkinan hadir di Perpustakaan Palnam di pertengahan tahun 2020,” ujar Kepala Dispersip Kalsel, Nurliani Dardie.

Ia mengatakan kehadiran Fiersa tak lain untuk meningkatkan minat baca di Kalsel.

Penyanyi lagu Celengan Rindu tersebut diakui membawa sebuah gerakan untuk menyulut dan menebar virus membaca di kalangan anak muda. Demikian sejalan dengan tujuan Dispersip untuk menumbuhkan program permasyarakatan minat baca.

“Nanti kalau sudah pasti tanggalnya, baru kita promosikan. Insyaallah dalam tahun ini juga,” tegas bunda Nunung -sapaan akrabnya.

Selain Fiersa, terdapat nama penulis lain yang tak kalah menarik, seperti Kang Abik, Dr Gua Pratama, Kak Dimas, Ayu Utami, Faisal Oddang, Andi Arsyil Rahman, Kurnia Effendi, dan Oki Setiana Dewi.

Baca Juga: Fiersa Besari Ramaikan Harlah SMAN 7 Banjarmasin

Baca Juga: Rayakan HUT Ke-56, GM Angkasa Pura I Targetkan Terobosan Baru

Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Muhammad Bulkini



Komentar
Banner
Banner