News

‘Senja Yang Pamit’, Film Cinta Pelajar SMAN 2 Banjarmasin

apahabar.com, BANJARMASIN – Dunia perfilman sudah masuk tugas pilihan pelajar di SMAN 2 Banjarmasin. Tak salah…

Featured-Image
Senja Yang Pamit. Foto-Istimewa

bakabar.com, BANJARMASIN - Dunia perfilman sudah masuk tugas pilihan pelajar di SMAN 2 Banjarmasin.

Tak salah jika para pelajar di sekolah menengah atas yang berada di kawasan Mulawarman Banjarmasin ini pun adu ide untuk meramu sebuah cerita dalam bentuk film berdurasi 20 menit.

Kelompok sesi A dari kelas 11 SMAN 2 Banjarmasin mencoba mengangkat film dengan tema percintaan anak remaja. Film durasi pendek itu diberi judul 'Senja Yang Pamit.

Film disutradarai Muhammad Alvin Nazmi, pelajar kelas 11 IPS 4, SMAN 2 Banjarmasin.

Dalam film itu, Alvin juga menjadi pemeran utama yang menjadi si culun Najmi. Dalam alur cerita film tersebut, si culun Najmi diam-diam punya perasaan dengan cewe hits di sekolah, bernama Manda.

Manda menyadari hal itu. Apalagi ia ditantang teman-temannya untuk bermain Truth or dare untuk mendekati najmi dalam jangka waktu 3 hari. Selama itu Manda berlagak suka dengan Najmi.

Setelah terbuai dalam cinta semu, Najmi menyadari kalau ini hanya sebuah permainan dari Manda dan teman-temannya.

Cowo culun itu pun tak bisa berbuat banyak. Ia pun tak berani melawan permainan ini. Najmi tak punya tempat curhat. Dengan perasaan yang luka, ia pun menulis sebuah puisi bentuk kekecewaan sembari menatap senja yang pamit.

Film YANG mengambil lokasi syuting di SMAN 2 Banjarmasin dan Dermaga Trisakti Banjarmasin di naungi Tim Produksi MASIF FILM.

img



Komentar
Banner
Banner